Quantcast
Channel: Bambang Irwanto Ripto
Viewing all 869 articles
Browse latest View live

Keuntungan Mempunyai Hunian yang Letaknya Strategis

$
0
0
       Mencari hunian itu, memang susah-susah gampang. Seperti mencari tambatan hati. Cailah.. Semua harus sreg di hati. Soalnya, hunian itu bisa jadi kita tempati seumur hidup.
      Namun perlu disadari, tidak ada yang sempurna di dunia ini. Termasuk soal hunian. Hanya tentu saja, kita sangat bisa mensiasati atau mempertimbangkan hal-hal saat berniat membeli hunian.

Apartemen kini menjadi hunian pilihan

       Salah satau pertimbangan mencari hunian adalah letaknya strategis. Hunian strategis itu seperti apa sih? Ya, bisa saja letak hunian itu berada di pinggir jalan, letaknya hunian itu di pusat keramaian, atau juga letak hunian itu mudah diakses dari mana saja. Intinya letak hunian strategis itu, memudahkan hidup kita.
      Nah, lalu apa saja keuntungan mempunyai hunian yang letaknya strategis itu? Menurut saya ada tiga hal, sesuai apa yang saya rasakan saat menempati hunian yang letaknya strategis. Berikut keuntungannya :
     Hunian strategis, biasanya dilalui oleh tranportasi umum. Tentu saja ini memudahkan kita bila hendak pergi ke manapun. Kalau transportasi lancar, bahkan sampai 24 jam, sudah pasti membuat urusan kita di luar rumah lancar. Misalnya, ada urusan di rumah sampai pukul 10 malam. Kita tidak perlu khawatir tidak bisa pulang ke rumah.
      Lainnya, hunian yang letaknya strategis, pasti dekat dengan pusat keramaian. Kalau begini, pasti segala kebutuhan tersedia. Misalnya dekat minimarket, warteg, fotokopi, tambal ban dan lainnya. Bahkan kita bisa membuka peluang usaha juga.
      Hunian yang letaknya strategis, biasanya harga jualnya akan meningkat. Ini tentu saja dilihat dengan berkembangkan wilayah sekitar. Memiliki hunian strategis bisa saja jadi investasi jangka panjang.
      Namun sayangnya, sekarang ini, sangat susah mencari rumah yang letaknya strategis. Apalagi di kota besar seperti Jakarta. Jumlah penduduk semakin meningkat, sedangkan lahan makin sempit. Solusinya, mencari hunian di luar Jakarta. Tapi kalau itu dilakukan, tempat kerja akan semakin jauh. Waktu tempuh dari rumah ke kantor dan sebaliknya, dijamin akan membutuhkan waktu dan tenaga yang lebih banyak.
      Makanya untuk mensiasati hal itu, banyak orang beralih ke apartemen. Salah satunya apartemen Green Pramuka City yang terletak di Jakarta Pusat. Letaknya sangat strategis dan di pusat kota, bisa diakses darimana saja. Dari jalan Pramuka, jalan Pemuda, arah cawang, tanjung priok, termasuk rawasari cempaka putih. Bahkan jalan tol sangat dekat dari situ.
       Letak apartemen Green Pramuka City yang strategis, membuat tranportasi umum tersedia lengkap. Mulai dari pangkalan Taxi, pangkalan ojek, bahkan halte busway ada persis di depan Green Pramuka City. Bahkan dan mikrolet dan metromini juga melewati Green Pramuka City. Hal ini sudah pasti memudahkan penghuni yang akan beraktivitas di luar, tapi enggan menggunakan kendaraan pribadi.


      



Karena letaknya Strategis, maka Green Pramuka City sangat dekat dengan kantor pusat pemerintahan dan kantor-kantor swasta lainnya. Dalam area Green Pramuka City pun sudah tersedia mall Green Pramuka Square, termasuk ruko kantor yang semakin mendukung konsep #OneStopLiving yang diusung oleh Green Pramuka City.


      Saat menyambangi langsung Green Pramuka City akhir Desember 2017 lalu, saya merasakan sendiri, betapa strategisnya letak GPC. Dari arah jalan pemuda, saya tinggal lurus sedikit, lalu belok kiri masuk ke jalan layang, kemudian turun persis di depan Green Pramuka City. Karena pulangnya saya langsung ke Depok, maka saya tinggal keluar, lalu putar balik, dan terus lurus menuju Cawang.
     Tinggal di apartemen Green Pramuka City juga dirasakan oleh Kevin Hendrawan yang pernah menjadi model susu suplemen pria, presenter juga seorang youtuber ini, salah satu penghuni Green Pramuka City. Video di bawah ini, Kevin mengajak kita mengintip apartemennya. Dan Kevin merasakan juga, nyamannya tinggal di hunian yang letaknya strategis. 


    Nah, sudah jelaskan, keuntungan-keuntungan memiliki hunian strategis. Jadi hal ini bisa jadi pertimbangan utama teman-teman, saat mencari hunian. Selamat mencari hunian, teman-teman...

Bambang Irwanto 

Yang Harus Dimiliki Penulis Dari Diri Sendiri

$
0
0

Bagi saya menulis itu bukan lagi sebuah hobi, tapi sudah merupakan pekerjaan. Sudah 10 tahun, saya menggantungkan hidup saya dari menulis. Alhamdulillah, selalu saja ada hasil dari menulis. Dapur rumah saya pun terus bisa ngebul, dan tentu saja urusan makan bakso lancar terus hehehe.
       Banyak teman yang bertanya, bagaimana  saya bisa betah di jalur menulis ini. Tidak ada tips spesial. Saya pun tak perlu bersemedia di gua hahaha. Saya hanya menerapkan saja yang pasti dimiliki penulis yang asalnya dari diri sendiri. Nah, apa saja itu? Yuk, simak tips singkat.

Keinginan menulis
       Ini wajib, karena kalau tidak ada keinginan menulis, maka tidak akan ada tulisan yang dihasilkan. Sebaliknya, kalau keinginan menulis terus tinggi, maka akan semakin banyak tulisan yang dihasilkan. Semakin besar juga meluang dan penghasilan yang didapatkan.
     Tapi memang perlu dicermati. Keinginan menulis ini didasari sesuatu yang berbeda. Ada yang ingin menulis karena memang suka menulis dan ingin berbagi. Ada yang menulis karena ingin menambah penghasilan. Bahkan ada yang menulis karena ikut-ikutan. Nah, hal inilah yang ikut mempengaruhi.

Semangat
    Kalau sudah ada keinginan menulis, maka harus dibarengi dengan semangat untuk menulis. Walau keinginan menulis besar, kalau semangat kurang percuma. Jossnya keinginan dan semangat harus selalu membara.
     Nah, hal inilah yang membedakan hasil. Kalau terus semangat, maka banyak yang akan kita tulis. Bukan hanya itu, kalau terus semangat menulis, maka hasil tulisan akan lebih bagus. Karena menulis itu seperti mengasah pisau. Semakin diasah, maka semakin tajam.

Sabar
     Penulis itu harus sabar. Karena segala proses menulis itu membutuhkan kesabaran. Menulis itu ibaratnya naik tangga. Satu persatu meniti anak tangga sampai akhirnya menuju ke atas. Bukan simsalabim, abrakadabra atau alakazam.     
      Banyak orang ingin jadi penulis, tapi tidak sabar. Ingin buru-buru karyanya dimuat di media, ingin segera menerbitkan buku. Akhirnya mengambil jalan pintas dengan cara plagiat karya orang lain. Akhirnya dia membuat lubang dalam untuk dirinya sendiri.
    Seperti yang selalu saya tuliskan, nikmati proses menulis dengan sabar dan senang hati. Karena semua proses menulis ada nilai pelajaran. Orang yang tidak sabar menikmati proses, dijamin akan meninggalkan menulis.
     Sabar ini pun berlanjut saat selesai menulis dan naskah sudah selesai menulis. Sabar menunggu antreaan pemuatan, atau sabar menunggu antreaan naskah diseleksi lalu diterbitkan. Banyak yang tidak sabar menunggu, akhirnya naskah belum ditarik, sudah dikirim ke media lain. Akhirnya terjadi pemuatan ganda, dan dua-dua media memblacklist.
     Begitu juga dengan menerbitkan buku yang prosesnya lebih panjang daripada pemuatan di media. Walau kita menulis secapat kilat, buku tidak langsung bisa cetak dan terbit. Ada proses editing, desain dan sebagainya. Belum kalau banyak ilustrasi, maka waktunya bisa lebih lama.

Tidak Pemalu
       Penulis itu jangan pemalu, bukan malu-maluin ya hehehe. Soalnya banyak teman penulis yang pemalu. Malu kirim naskahnya karena jelek. Malu bertanya soal dunia menulis, malu bertanya nasib naskahnya, termasuk malu bertanya soal honornya.
     Mulai singkirkan rasa malu, karena akan menghambat bahkan merugiakan diri sendiri. Misalnya, buat apa capek-capek menulis, kalau hanya diumpetin di bawah kasur atau menjadi penghuni abadi folder laptop. Kalau naskah belum bagus, itu biasa. Jadi jangan malu. Justru kalau naskah diperlihat ke orang lain, atau dikirim, lalu dibaca, kan kita tahu hasil menulis kita. Jadi nanti bisa kita pelajari lagi.
       Begitu juga soal honorarium atau royalti yang merupakan hak kita. Jangan malu untuk tanyakan, dan menuntut hak kita. Jadi kalau belum ada kabar, tanyakan saja. Jadi tahu penyebabnya kenapa belum dibayar. Daripada menduga-duga.

Terus belajar
      Kalau ini memang sejatinya begitu. Jangan puas dengan hasil yang sudah ada. Terus belajar belajar dan belajar. Belajar ini termasuk dari pengembangan diri dalam menulis. Misalnya, dulu hanya menulis cerita anak. Bisa pelajari cerita remaja atau dewasa. Bisa belaja rmenulis artikel, repotase dan lain-lainnya.
    Begitu juga dengan media. Kalau dulu hanya menulis khusus untuk media, mulai menulis untuk buku. Lalu kembangkan menulis di blog atau lain. Pokoknya terus kembangkan.
     Belajar menulis bisa kapan saja dan di mana saja. Apalagi zaman sekarang kita diuntungkan media sosial. Banyak kelas-kelas menulis. Banyak grup-grup penulisan. Jadi gali terus dan kembangkan diri. Jangan pernah merasa terlambat untuk belajar menulis.

Rendah hati
     Bagi saya, seorang penulis harus rendah hati. Tidak sombong dan cepat puas dengan apa yang dicapai. Penulis rendah hati mau berbagi dan menerima kritik dan masukan. Rendah hati membuat penulis akan terus belajar.
     Soalnya ada beberapa teman yang belum bisa membuka diri. Misalnya saat minta naskahnya diberi masukan. Sudah diberi masukan, tapi dia ngotot, kalau apa yang ditulisnya sudah pas. Kalau terus begini, dijamin teman itu tidak akan berkembang dalam menulis. Ini menurut saya, ya.

Sopan santun
    Ini juga perlu ditekankan. Bagi saya, penulis itu pun wajib menjungjung tinggi sopan santun. Karena pengalaman saya, dengan sopan santun, kita bisa masuk ke mana saja dan bisa berteman dengan siapa saja.
     Sopan santun di sini bukan hanya sikap saat bertemu di dunia nyata, tapi juga dalam hal tulisan. Saat pengiriman naskah, saat chat di inbox, saat saling berbalas komentar di sebuah postingan.
    Misalnya saat ada teman langsung inbox tanpa salam. Kemudian beratnya ini itu. Giliran sudah dijawab, langsung kabur.
     Makanya, banyak teman yang mengeluh, ih penulis itu sombong ya. Mentang-mentang senior. Diinbox tidak dibalas, blablabla.
    Jangan salah menduga dulu. Bisa saja si penulis itu sudah sering mendapat perlakuan kurang menyenangkan. Makanya dia tidak nyaman lagi. Takut kecewa. Dan menurut saya itu wajar saja. Saya pun tidak akan membalas orang yang pernah mengecewakan saya hehehe.

Bisa Mengendalikan Diri
    Bagi saya, seorang penulis harus bisa mengendalikan diri dalam keadaan apapun. Ini menurut saya, ya. Jadi misalnya saat galau, jangan langsung curhat di medsos. Saat marah kepada seseorang, atau jangan menulis kata-kata makian dan sebagainya.
    Jangan salah. Soalnya banyak yang diam-diam mengamati akun media sosial kita. Termasuk editor. Dari tulisan, editor sudah bisa menilai kita. Akhirnya yang awalnya mau order naskah, jadinya batal hehehe. Jadi usahakan apa yang akan kita posting  di medsos, tidak akan merugikan kita.
   Nah, itulah yang harus dimiliki penulis yang berasal dari diri sendiri. Dan setiap orang punya kan? Jadi intinya, semua tergantung dari diri sendiri. Siapa yang terus semangat menulis, maka dia yang akan lancar makan bakso hahaha. Salam semangat menulis.

Bambang Irwanto

Ide Liburan ke Selandia Baru, Tempat-tempat Ini Bakal Bikin Jatuh Hati

$
0
0
Teman-teman ada rencana mau liburan ke luar negeri? Mungkin menjelajah Selandia Baru adalah sebuah ide liburan yang menyegarkan. Ada banyak hal yang bisa teman-teman lakukan di Negara ini, dan sebagian besar pemandangan alam di sana tidak akan teman-teman temui di Indonesia.

Soalnya nih, dengan posisi Negara yang sudah amat dekat dengan Kutub Selatan, Selandia Baru memiliki pemandangan alam yang khas. Tidak hanya semata padang rumput luas, tapi juga berbagai tempat wisata alam yang sangat cantik.

Nah, apa saja tempat-tempat yang bisa teman-teman nikmati di Selandia Baru? Nih, simak tulisan di bawah ini. teman-teman pasti mupeng ingin segera ke sana hehehe.


Menikmati Dinginnya Es di Puncak Gletser
sumber:pxhere.com

Pertama nih, teman-teman bisa merasakanpengalaman seru naik helikopter sampai ke puncak Gletser Franz Josef atau Fox. Di puncaknya, teman-temanbisa bermain di salju yang super dingin, dengan pemandangan gletser-gletser lain yang sangat menawan.  Lalu, saat teman-teman menengok ke bawah, wow... dijamin teman-teman bisa menikmati pemandangan hutan hujan nan menghijau, dan pasti menyegarkan mata.

Jangan lupa juga, teman-teman bisa mengunjungi kawasan West Coast untuk mendapatkan pengalaman yang tak akan terlupakan seumur hidup. Teman-teman bisa menuju kota ini dengan menumpang Jetstar dari Ibukota Selandia Baru, kemudian melanjutkan perjalanan dengan helikopter ke puncak gletsernya.


Berkunjung ke Rumah Hobbit
sumber:hamiltonwaikato.com

Selanjutnya, teman-teman bisa  berkunjung keHobbiton, Waikato, Hamilton. Di sana,  teman-temanbisa melihat puluhan rumah hobbit berjajar rapi dengan indahnya. Tempat ini menjadi lokasi syuting film Lord of The Rings dan juga The Hobbit, dan sampai sekarang masih dijaga lokasinya sebagai tempat wisata.

Untuk menuju ke sini, teman-teman bisa menumpang Jetstar dari Ibukota Selandia Baru menuju kawasan Waikato. Setelah itu melanjutkan perjalanan darat menuju padang rumput luas yang menjadi pusatnya Middle Earth di Selandia Baru.

Ehm.. ini pun akan jadi pengalaman yang berkesan bagi teman-teman. Kalau dulu hanya membayangkan bagaimana rumah Hobbit  itu, sekarang bisa melihat langsung. Jadi jangan lupa foto-foto, ya... hehehe.


Menyapa Suku Maori di Rotorua
travelwithachallenge

Yang tidak boleh teman-teman lupa kunjungi adalah Rotorua. Di sana tinggal Suku Maori. Sebagai penduduk asli Selandia Baru,Suku Maori  hingga kini masih menjaga desa adat mereka dengan baik di Rotorua, Ibukota kebudayaan Selandia Baru. Desa Maori dibangun sejak ratusan tahun yang lalu, dan generasi muda mereka masih menjaga kawasan dan kebudayaan Maori dengan sangat baik.

Teman-teman tidak hanya bisa berinteraksi dengan penduduk setempat, di desa adat ini teman-temanjuga bakal disuguhi berbagai makanan dan pertunjukan tradisional. Selain itu di kawasan ini juga terdapat sumber air panas yang cantik.


Jelajahi Cantiknya Milford Sound
sumber:peakpx.com

Di Selandia Baru, ada sebuah danau luas membentang dengan pemandangan perbukitan nan menghijau. Danau ini bisa teman-teman nikmatisepanjang perjalanan di Milford Sound. Kawasan ini masuk dalam lingkaran cincin gunung api dunia, dengan beberapa sumber air panas alami yang tersebar di sana.

Ada beberapa cara yang bisa teman-teman tempuh, untuk menikmati danau ini. Teman-teman bisa dengan menumpang yacht yang mewah, kayak atau dengan melihatnya dari atas menggunakan pesawat kecil. Semuanya sama serunya, apalagi kalau teman-teman tinggal sampai malam di sana. Langit luas yang penuh bintang akan menjadi payingteman-teman, sebuah pemandangan yang pasti sulit dilupakan.

Untuk menuju tempat ini, teman-teman bisa naik Jetstar dari Auckland atau naik kendaraan darat dengan perjalanan kurang lebih empat jam dari kawasan Queenstown.


Melihat Paus Rakasasa di Kaikoura
sumber:whalewatch.co.nz

Bila teman-teman suka dengan aroma laut, bisa menyisiri  kawasan laut, Selandia Baru. Kawasan laut Selandia baru inimenyuguhkan pengalaman yang tak kalah seru dari danau dan daratannya. Khususnya di kawasan Kaikoura, tempat di mana teman-temanbisa bertemu secara langsung dengan paus raksasa di alam bebas.

Teman-teman dijamin akan menikmati pemandangan secara lansung yang selama ini hanya bisa dilihat dari film. Paus raksasapun akan datang dengan sendirinya pada musim tertentu, kadang ditemani oleh lumba-lumba.
Selain menyapa paus raksasa, teman-teman juga bisa snorkeling bareng anjing laut berbulu yang menjadi hewan khas negeri ini. Dengan catatan, teman-temankuat menghadapi air laut yang dinginnya lebih menggigil daripada laut Indonesia ya.

Nah, bagaimana? Teman-teman pasti langsung mupeng, kan? Jadi siapkan segera perjalanan teman-teman ke Selandia Baru, ya. Dan nikmati berbagai pengalaman luar biasa yang tak terlupakan seumur hidup. Happy Holiday.

Keuntungan-keuntungan Membeli Apartemen Green Pramuka City

$
0
0
 Zaman now ini, sedang tren orang membeli apartemen. Ini khususnya bagi generasi milineal, karena mengganggap membeli apartemen lebih praktis dan sesuai kebutuhan. Dengan konsep One Stop Living, maka generasi milenial bisa terpenuhi segala kebutuhan hidupnya, hanya dalam satu area.

Gerbang Green Pramuka City (Foto : Kolpri)

Salah satu apartemen  yang sedang berkembang adalah Green Pramuka City. Apartemen yang terletak di jalan Ahmad Yani Jakarta Pusat ini, termasuk apartemen yang berada di pusat kota. Tentu saja letaknya jadi sangat strategis.
Bagi teman-teman yang sedang berencana membeli apartemen, mungkin Green Pramuka City bisa jadi pilihan. Dengan tampilan warni-warni yang ceria, apartemen Green Pramuka City tidak hanya tampil menarik, tapi juga memberikan banyak keuntungan bagi para penghuninya.  Nah, apa saja keuntungan-keuntungan itu?

Syarat Lebih Mudah

Syarat Tanpa Slip Gaji (Foto : Hidupsimpel)

Apartemen Green Pramuka City bisa dibeli dengan dua cara, yaitu chas dan angsuran. Nah, bila teman-teman memilih dengan cara mengangsur, pasti setiap pembiayaan memerlukan beberapa persyaratan. Salah satunya persyaratan yang sering diberlakukan adalah slip gaji.
Lalu bagaimana dengan pekerja freelance, ya? Tentu saja ini akan menjadikan kendala. Padahal sejatinya, penghasilkan pekerja freelance bisa sama besar, bahkan lebih dengan gaji pekerja kantoran. Jadi walau mampu membeli, tapi syaratnya tidak memenuhi, kan tidak jadi.
Makanya, Green Pramuka City memberikan solusi soal itu. Persyaratan pembelian apartemen Green pramuka City, tanpa syarat slip gaji. Tentu saja ini sebagai angin segar bagi pekerja freelance. Memiliki hunian, bukan impian lagi.

Lokasi Strategis

Lokasi Apartemen Green Pramuka City sangat Strategis (Foto : Kolpri)

Seperti yang saya tuliskan di atas, letak apartemen Green Pramuka City sangat strategis. Karena letaknya di pusat kota, maka akses ke mana-mana akan mudah. Misalnya, mau ke jalan Pramuka, jalan Pemuda, Rawasari Cempaka Putih, dan juga mau ke arah Tanjung Priuk.
Lokasai yang strategis, membuat sarana transportasi umum pun tersedia. Mulai dari metromini, ojek online, taxi, juga busway. Bahkan, halte busway berada persis di depan apartemen Green Pramuka City.
Tidak hanya itu, apartemen Green Pramuka City ini berdekatan dengan kantor, baik kantor pemerintahan, maupun kantor swasta. Jelas bila ada urusan, lebih memudahkan.

Banyak Pilihan Tipe
Apartemen Green Pramuka City sangat memperhatikan konsumennya. Karena itulah, Green pramuka City menyediakan tipe apartemen yang disesuaikan dengan pilihan dan kebutuhan para penghuni. Ada 3 tipe yang bisa dipilih. Yaitu, tipe Studio, tipe Studio Plus, dan Tipe 2 kamar tidur.
Tipe Studio  yang hadir dengan luas 21 m2. Tipe ini paling cocok untuk dihuni 1 orang. Memiliki nilai investasi dari segi sewa yang sangat diminati.

Tipe Studio (Foto : Green Pramuka City)

Tipe Studio Plus yang hadir dengan luas 31 m2, sangat cocok untuk teman-teman yang baru berkeluarga. Tipe ini, cocok dihuni 2 orang. Tentu saja memiliki nilai investasi.

Tipe Studio Plus (Foto : Green Pramuka City)

Untuk Tipe 2 kamar Tidur hadir dengan luas 33 m2. Tipe yang ideal bagi teman-teman yang berkeluarga, dan memiliki anggota keluarga lebih dari 2 orang. Tipe ini memiliki ruang keluarga, kamar tidur utama, kamar anak. Tetu saja juga memiliki nilai investasi. Harganya.

Tipe 2 Kamar Tidur  (Foto : Green Pramuka City)

Kerennya lagi, para penghuni bisa menyesuaikan desain kamar sesuai pilihan sendiri. Tentu saja hal ini bisa dikoordinasikan dengan Green Pramuka City.

Konsep Green Pramuka City

Mall Geen Pramuka Square (Foto : Kolpri)

Apartemen Green Pramuka City mengusung konsep One Stop Living. Tentu saja ini bertujuan, agar para penghuni tidak perlu jauh-jauh memenuhi kebutuhannya. Jelas ini menghemat waktu, tenaga, juga uang.
Dan pihak pengembang pun telah mewujudkan konsep itu. Misalnya dibangun Mall Green pramuka Square, jadi para penghuni tidak perlu jauh-jauh berbelanja kebutuhan sehari-hari. Pokoknya dalam mall Green Pramuka Square sangat lengkap. Mulai toko buku, tempat bermain anak, departemen store, optik, supermaket dan lainnya, termasuk tepat makan.
Masih dalam lingkungan Green pramuka City juga terdapat banyak perkantoan dan pertokoan. Misalnya minimarket Telah tersedia apotek dan klinik. Bahkan kantor-kantor cabang bank besar telah tersedia. Untuk fasilitas lainnya, Green Pramuka City telah menyediakan kolam renang. Hadir juga taman untuk bersantai, dan joging track untuk olahraga.

Harga terjangkau

Harga Terjangkau dengan Promo Menarik (Foto : GPC)

Harga apartemen Green Pramuka City sangat terjangkau. Karena itulah, dihadirkan 3 tipe unit yang disesuaikan dengan kemampuan. Jadi klop ya. Syarat mudah, harga terjangkau.
Saat ini masih ada promo yang menarik dari Green Pramuka City. Cicilan 120X dengan angsuran 3 juta. Gratis 2 tahun sevice charge, juga bonus full compact furnish. Wow.. penawaran yang sangat menarik, kan...

Unit Telah Tesedia

Warna-warni cantik Green Pramuka City (IG darinfatia)

Ini yang paling penting. Unit apartemen Green Pramuka City telah tersedia. Jadi begitu selesai prosesnya, teman-teman bisa langsung menghuni apartemen. Tidak perlu menunggu lama dulu, bahkan hanya melihat brosur saja.
Dengan tersedia unit yang langsung bisa ditempati, tentu saja ini ada nilai ekonomisnya. Misalnya, saya ingin membeli apartemen. Namun apartemen baru selesai dan bisa saya tinggalin tahun depan. Jadi selama setahun atau 12 bulan, saya kontrak atau kost dulu. Nah, berapa coba pengeluaran yang harus saya keluarkan selama setahun menyewa rumah? Pastinya lumayan, ya hehehe...
Itulah keuntungan-keuntungan yang bisa teman-teman dapatkan dengan membeli apartemen Green Pramuka City. Bila berminat, langsung saya meluncur ke kantor pemasarannya dan sekalian cek uni apartemennya. Apartemen Green pramuka City... One Stop Living.

Bambang Irwanto 



Tips Jitu Membeli Apartemen Green Pramuka City

$
0
0

    Sekarang ini, apartemen sudah menjadi salah satu hunian favorit di kota besar, termasuk jakarta. Kehadiran apartemen yang dianggap praktis, dekat dengan tempat kerja, termasuk segala aktivitas bisa dilakukan dalam satu area, menjadi incaran kaum milenial. Senin sampai jumat bekerja, lalu sabtu dan minggu bisa bersantai, namun tetap bisa refresing, tanpa harus pergi jauh.


     Salah satu apartemen yang sedang berkembang saat adalah apartemen Green Pramuka City yang terletak di jalan Ahmad Yani Jakarta Pusat. Sampai saat ini saja Green Pramuka City berhasil menjual unit apartemen sebanyak 1700 unit sejak tahun lalu hingga September tahun 2017, seperti yang dilansir dari berita website Tempo. co
    Ini tidak mengherankan, karena Apartemen Green Pramuka City tidak hanya memberikan banyak kemudahan untuk calon pembeli, tetapi juga berusaha memanjakan penghuninya dengan berbagai fasilitas. Segala aktivitas pun bisa dilakukan dalam satu area saja. Mulai dari olahraga, belanja, refresing, sampai urusan perbankan.
     Nah, bagi  teman-teman yang berminat membeli apartemen, nih saya bagi tips jitunya. Semoga bermanfaat, ya...

Survai Langsung
   Tidak zaman lagi membeli ‘kucing dalam karung’, termasuk membeli apartemen.  Jadi saat membeli apartemen Green Pramuka City, teman-teman tidak perlu memandangi warna-warni towernya yang menarik hati. Atau juga cari info di inet yang menghabis kuota. Langsung saja datang ke Green Pramuka City di jalan Ahmad Yani.
    Karena letaknya sangat Strategis, lokasi Green Pramuka City, bisa teman-teman akses dari arah mana saja. Jalan Pramuka boleh, Cawang, Pemuda, juga dari arah Tanjung Priok bisa. Termasuk dari arah Cempaka Putih. Bahkan dari jalan layang pun, teman-teman sudah bisa melihat tower-tower warna-warni Green Pramuka City.


     Dengan datang langsung ke kantor pemasaran Green Pramuka City, teman-teman bisa mendapatkan banyak keuntungan. Istilahnya sekali menyelam sambil minum air, atau sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui. Jadi sekali datang, teman-teman tentu saja bisa bertanya lebih detail tentang Green Pramuka City. Mulai dari harga yang dipasarkan, cicilan dan sebagainya.
     Kedua, teman-teman langsung bisa melihat unit apartemennya juga. Karena unit apartemen Green Pramuka City telah tersedia. Jadi Green Pramuka City tidak sekedar menjual gambar-gambar indah, tapi emang unit sudah tersedia.


     Ketiga, teman-teman bisa mengecek fasilitas yang sudah tersedia. Misalnya fasilitas olahraga seperti kolam renang dan joging track. Lalu pas di depan Green Pramuka City sudah ada halte busway. Di lokasi pun sudah penuh dengan ruko-ruko sebagi penunjang. Yang tidak kalah penting, sudah dbangun Mall Green Pramuka Square.

Pilih Unit yang Sesuai
      Setelah mengecek lokasi dan mendapat info lengkap, silakan teman-teman menentukan tipe apa ditawarkan. Apartemen Green Pramuka City menawarkan 3 tipe unit yang disesuaikan dengan kebutuhan teman-teman.
   Pertama ada Tipe studio Tipe Studio  yang hadir dengan luas 21 m2. Tipe ini paling cocok untuk dihuni 1 orang. Memiliki nilai investasi dari segi sewa yang sangat diminati.


    Kedua ada tipe studio plus yang hadir dengan luas 31 m2, sangat cocok untuk teman-teman yang baru berkeluarga. Tipe ini, cocok dihuni 2 orang. Tentu saja memiliki nilai investasi.


     Ketiga ada tipe dua kamar tidur Untuk Tipe 2 kamar Tidur hadir dengan luas 33 m2. Tipe yang ideal bagi teman-teman yang berkeluarga, dan memiliki anggota keluarga lebih dari 2 orang. Tipe ini memiliki ruang keluarga, kamar tidur utama, kamar anak. Tetu saja juga memiliki nilai investasi.



Langsung Membeli Unit Apartemen
       Setelah lengkap info dan memilih unit, saat membeli unit apartemen. Bila belum bisa membeli cash, Green Pramuka City bisa diangsur sampai 120X. Bahkan bisa lewat sistem KPR Bank BTN. Green Pramuka City memang sudah bekerjasama dengan KPR Bank BTN. Makanya saat HUT KPR Bank BTN yang ke 41, Green Pramuka City lewat PT Duta Paramindo mendapat penghargaan sebagai pengembang kredit konstruksi terbaik 2017 kategori highrise building . Green Pramuka City berhasil mengelola keuangan dengan baik dan memasarkan produk.


    Setelah pembayaran, Green pramuka City tetap memberikan keuntungan, lho. Cukup membayar DP 20 %, maka teman-teman bisa langsung menempati unit. Ini jelas menguntungkan.

   Perhitungan saya, misalnya kita membeli unit apartemen yang belum terbangun, otomatis kita kan harus nunggu. Nah, selama masa tunggu itu, kita tentu saja harus mencari tempat tinggal lain. Kalau misalnya harus mengontrak atau sewa, pasti lumayan juga. jadi uang sewa tau kontrak kan, bisa untuk bayar angsuran.


     Nah, demikian tips jitu membeli apartemen Green Pramuka City. Bergegaslah teman-teman. Mumpung masih ada promo dan penawan menarik lainnya, lho. Harga pun terjangkau. Dan.. Segera nikmati hidup di lingkungan Green Living apartemen Green Pramuka City yang berkonsep One Stop Living.

Bambang Irwanto

Setiap Anak Istimewa

$
0
0
    Hari minggu kemarin 11 maret 2018, tepatnya di mall BG Junction Surabaya, diadakan lomba seru. Superkids Coloring competition  yang dibarengi dengan seminar kecerdasan anak bersama K-Link Omega Surabaya. Acara ini diikuti sekitar 100 orang anak usia TK dan SD. Mereka yang datang tidak hanya yang tinggal di Surabaya, tapi daerah sekitar, seperti Sidoarjo, Mojokerto, dan Jombang.

     

     
    Sejak pukul 9 pagi, para peserta sudah mulai berdatangan ke area lomba di lantai 2 mall GB Junction. Wajah adik-adik peserta lomba cerah ceria dan penuh semangat. Mereka didampingi para orang tua. Tidak lupa mereka membawa meja kecil dan alat mewarnai. Pertama para peserta registrasi dulu, setelah itu mengambil tempat yang telah disediakan panitia.

Jangan lupa registrasi dulu, ya!
Adik-adik duduk manis menunggu lomba dimulai

     
      Menjelang pukul 10, tamu spesial yang dinanti hadir. Beliau adalah Ny, Dra. Hj Fatma Syaifullah yang merupakan istri wakil gubernur Jawa Timur. Selang beberapa menit, Ibu Fatma pun resmi membuka dimulainya lomba mewarnai. Dan sambil menunggu lomba usai, acara akan diisi seminar seputar kesehatan anak yang materinya disampaikan oleh Dr. Arief Munandar selaku konsultan K-Link.

Ibu Fatma berkenan memberikan sambutan sekaligus membuka lomba mewarnai

      Dalam seminar tersebut Dr. Arief Munandar menegaskan, kalau setiap anak itu terlahir istimewa, dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing. Setiap anak berbeda, termasuk masa tumbuh dan kembangnya. Jadi diharapkan para orang tua, tidak membandingkan anak yang satu dengan yang lainnya. termasuk dalam proses tumbuh dan kembang.
       Tumbuh itu artinya pertumbuhan fisik pada anak yaitu berat dan tinggi badannya. Misalnya dari berat 3 kg menjadi 7 kg. Dari tinggi badan 30 cm menjadi 50 cm. Sedang berkembang itu dari segi kebisaan anak atau aktivitas anak. Misalnya, dari belum bisa bicara menjadi bisa berbicara. dari merangkak, lalu rambatan, selanjutnya bisa berjalan.
        Masa pertumbuhan dan perkembangan pada anak itu pada usia 2-6 tahun disebut masa emas. Pada masa ini, otak anak berkembang pesat dan terbuka pada rangsangan. Pertumbuhan tubuh masih cepat, otot dan tulang pun sedang berkembang, terbentuk dan menguat.

Dr. Arief memberikan seminar seputar kesehatan anak

        Pada masa emas ini, para orang tua harus lebih memperhatikan anak. Jangan sampai mengalami masa krisis. Karena jika anak mengalami masa krisis, maka tumbuh kembang anak akan terganggu. Akhirnya, maka anak akan kehilangan kesempatan untuk tumbuh dan berkembang.
        Masa Pertumbuhan anak itu dimulai dari usia 6-12 tahun. Pada masa ini, berat badan anak akan bertambah kurang lebih 3,5 kg per tahun. Tinggi badan anak pun akan bertambah 5-7 cm per tahun. Kemudian pada usia 12 tahun, mendekati tinggi orang dewasa.
     Dr Arief pun menegaskan, agar anak bisa berkembang dengan baik, maka perlu perhatian ekstra dari orang tua. Merekalah yang berperan agar anaknya berkembang dengan baik. Kegiatan-kegiatan apa saja yang bisa membuat anak berkembang. Misalnya lomba mewarnai ini.
      Dr. Arief menambahkan, mewarnai sebuah gambar sangat bagus bagi anak, karena melatih motorik halus pada anak. Dari anak mewarnai ke luar garis, sampai akhirnya mewarnai tidak ke luar garis. Dari mewarnai hanya dengan satu warna, sampai mewarnai aneka warna.


       Makanya lewat acara Superkids Coloring competition  dan seminar kecerdasan anak bersama KLinks Omega Surabaya, diharapkan motorik anak semakin berkembang. Dr. Arief menukaskan, hendaknya para orang tua tidak mengejar hasil anaknya menang lomba, tapi hasil lain. Misalnya motorik anak berkembang, kesempatan berkompetisi, dan lainnya. Termasuk adanya seminar seputar anak juga. Jadi lewat acara ini, anak dapat hasil, orang tua pun dapat ilmu. akhirnya semua senang hehehe.
      Nah, bagaimana dengan masa pertumbuhan? Dr, Arief kembali menjelasan. Pada masa pertumbuhan itu, anak-anak sangat butuh nutrisi yang bisa didapat dari apa yang mereka makan. Karbohidrat, protein, lemak, dan vitamin-vitamin lainnya sangat dibutuhkan anak.
      Namun kadang kala, anak-anak malas mengkonsumsi semua itu. Misalnya anak malas makan sayuran. Kalau pun doyan, mungkin anak-anak tidak bisa mengkonsumsi semuanya. Nah, agar nutrisi anak-anak tercukupi, maka anak-anak perlu multivitamin, seperti produk K-Kids Omega dan K-Link.

K-Kids Omega multivitamin anak

     K-Kids Omega diproduksi dari perpaduan Cod Liver, Omega 3 yang kaya DHA, vitamin D, serta vitamin A. Diformulasikan sebagai suplemen yang sangat baik untuk pertumbuhan dan perkembangan sel otak, tulang, otot, dan darah pada anak-anak. Selain itu K-Kids Omega juga mampu berperan dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh bagi anak-anak. K-Kids juga mutivitamin untuk menambah nafsu makan anak. Untuk lebih lengkapnya, bisa mampir ke sini, ya...
    O, iya, K-Kids merupakan salah satu produk dari K-Link Multi level Marketing Berbasis Islam. K-Link merupakan salah satu pioner MLM Syariah yang telah memperoleh sertfikat syariah dari Dewan Syariah Nasional MUI tahun 2009, dan telah diperpanjang dua kali pada tahun 2013 dan 2016. Dalam menjalankan bisnis MLM syariah ini kami memiliki Dewan Pengawas Syariah (DPS) yang diketuai oleh Prof. Dr. H. Isih Mubarak.
   
Bapak Dato Radzi Saleh
    Seperti yang diungkap Presidir K-Link Indonesia, Dato Radzi Saleh, K-Lserius membangun bisnis ini di Indonesia karena Indonesia merupakan potensial market yang besar. Dan, terbukti selama 15 tahun kami berkiprah di Indonesia, negeri ini memberikan kontribusi terbesar diantara 34 negara di dunia. Kemajuan bisnis K-Link didukung oleh inovasi produk yang berkualitas dan sistem bisnis yang saling memajukan.
    Selain seminar dari Dr. Arief, ada juga motivasi dari Bu dessy sebagai Crown Ambasador K-Link Sirabaya. Selain menceritakan pengalamannya mengkonsumi K-Link dan bagaimana suka duka menjadi member K-Link, Bu Dessy juga mendemonstrasikan beberapa produk K-link, juga memperkenalkan Ladies Beuty Club K-Link.
Bu Dessy Crown Ambasador K-Link Surabaya 

     Menjelang pukul 1 siang, pemenang lomba mewarnai diumumkan.Sebelumnya, adik-adik pun dihibur beberapa lagu dari pernyanyi cilik. Wajah-wajah bahagia adik-adik naik ke atas pentas. Bu Dessy dan juga Dr Arief berkenan memberikan piagam dan hadiah uang bagi para pemenang. Selamat semuanya. Yang kalah pun tidak kecewa. Terus semangat adik-adik. Kalian semua istimewa.

Para pemenang lomba 


     Senangnya hari itu. Hati bertambah senang, saat pulang bawa banyak hadiah dari K-Link. hadiah lomba ada produk mandi dari K-Link, sedang dari goodie bag ada K-Vit dan K-kids omega. Pas di rumah langsung dicoba semua hahaha.  Juga ada kalender meja. Terima kasih K-vit. ditunggu undangan liputan selanjutnya ya...

Bambang Irwanto
   
         

Menginap di Sleep & Sleep Tidak Bikin Kantong Jebol

$
0
0

      Siapa yang mau ke Semarang? Mencicipi lunpia, lalu mutar-mutar kota ke Simpang Lima, Lawang Sewu, kemudian membeli oleh-oleh bandeng fresto. Wih.. asyik, ya! Tapi kan, lagi tengah bulan, nih. Bejet menipis hehehe...
       Gampang kok. Liburan itu bukan dari dananya, yang harus sedia satu kopor hahaha. Yang penting bisa ngaturnuya. Salah satunya yang bisa disiasati dari dana itu adalah tempat kita menginap.

Plang Sleep & Sleep

       Dua minggu lalu, tepatnya sabtu, 10 Maret 2018,  Saya ke Semarang dan menginap di Sleep & Sleep. Hostel yang berada di jalan Imam Bonjol 15-17 Semarang ini sangat cocok buat backpepars. Bisa juga dibooking untuk acara kantor atau reunian.
       Sleep & Sleep barada pas di pinggir jalan raya. Kalau teman-teman naik kereta dan turun di stasiun Tawang, begitu keluar langsung belok kanan, lalu jalan saja. Kalau lagi malas, bisa naik angkot mikrolet warna merah. Letaknya persis di samping Universitas UNAKI.
      Kalau teman-teman naik bus, turun saja di daerah Banyumanik. Nanti naik Trans Jateng menuju jalan Imam Bonjol. Halte trans Jateng sangat dekat dari pemberentian bus. Bayarnya cukup 3500 perak. Kalau teman-teman turun di terminal Terboyo, itu agak kejauhan.
      Plang Sleep & Sleep sudah terpampang jelas. Harganya mulai 39 ribu per nett. Tapi kalau teman-teman mau lebih murah, bisa via aplikasi, lho. Bisa dapat harga sampai 32 ribu. Lumayan kan, buat selisihnya buat beli air mineral sebotol hahaha. Hanya karena saya dadakan, maka saya pun reservasi langsung.
       Begitu masuk, saya langsung disambut dua  orang cewek repsionis. Saya pun menanyakan apa masih ada kamar. Mereka pun bertanya, apakah saya sudah tahu model kamarnya atau belum? Saya pun menjawab sudah, karena sebelumnya saya memang sudah mencari info tentang Sleep & Sleep. Mereka pun menjelaskan kembali. Kamar mereka adalah dormitory atau asrama. Kamar bersama, termasuk kamar mandi bersama.


       Ada 3 level level yang ditawarkan.Hanya saya kok lupa, berapa harga level 1 dan 2, yang pasti lebih mahal dari level 3 hehehe. Dan karena saya mau irit, saya minta kamar level 3 saja. Dalam bayangan saya, mungkin beda level itu adalah beda dari jumlah tempat tidurnya.
       Saya pun ditawari apa besok mau pesan sarapan yang tersedia mulai pukul 7 pagi. Ada dua menu pilihan nasi goreng dan nasi rames masing-masing seharga 10 ribu. Saya pun memilih nasi rames saja. Saya pun kembali menyodorkan uang 10 ribu. Tapi esoknya, karena saya cek out subuh, jadi saya tidak sempat sarapan hahaha.
      Mbak repsionis juga menawarkan sewa perlengkapan mandi dan selimut. Saya menolak, karen sudah membawa perlengkapan mandi. Kalau selimut, saya kebetulan bawa sarung hahaha. Pas saya tanya apa ada uang deposit, mereka jawab tidak, dan jaminannya hanya kartu tanda pengenal. Oke siip...




       Saya pun diantar ke kamar. Ternyata ada 3 kamar, dan saya dapatnya kamar paling pojok. Mbak repsionis memberikan kunci loker yang berada di luar kamar. Siip.. saatnya masuk kamar. Begitu pintu kamar terbuka, langsung terpampang deretan tempat tidur dan bertingkat 3. Lalu di manakah kamar saya?





       Voila... karena saya memilih level 3, maka tempat tidur saya ad adi tingkat 3. Aduh Biyung... itu naiknya sekitar 3 meter hahaha. Tapi untunglah saat kecil rumah saya ada pohon mangga dan jambu biji. Jadi sudah terlatih ketinggian hahaha.
      Kamar mandi berada dalam kamar. Ada 3 wastafel, 2 tempat buang air kecil, lalu ada beberapa tempat buang air besar dan mandi. Tersedia air hangat dan dingin. Jadi kalau cek in agak malam, bisa mandi tanpa takut kedinginan.




        Tersedia kursi untuk duduk santai di depan kamar. Lalu ada tempat santai juga yang dilengkapi televisi di dekat repsionis.Yang menarik, di salah satu sudut ada tempat duduk yang mirip dalam pesawat. Kalau haus, ada kok kotak minun yang menjual aneka minuman.





       Masih di area yang sama, tersedia juga musala. Hanya kalau mau berwudhu, harus ke kamar mandi di dalam kamar. Jadi saya selalu mensiasati, begitu pas waktu salat, saya ke kamar mandi buang air kecil, lalu sekalian wudhu hehehe.

Musala

      Menurut saya, Sleep & Sleep sangat sesuai dengan harganya. Menginap beberapa hari, tidak membuat kantong jebol. Lokasinya pun sangat strategis. Angkut kota mudah didapat. Bahkan halte trans Jateng ada di depan. Tempat tidurnya standr dan ada satu colokan listrik.
       Mau Cari makan  juga tinggal belok kiri, lalu di pertigaan jalan ada warung makan. Asyiknya lagi, selesai nginap dapat kupon. 10 kali nginap, gratis 1 kali menginap. Jadi kuponnya disimpan baik-baik hehehe.


       Bagaimana, teman-teman? Tertarik menginap di Sleep & Sleep. Ayo, segera rencanakan liburan ke Semarang. Selamat berlibut, teman-teman.

Bambang Irwanto


Seputar IPL di Apartemen

$
0
0

Seperti hunian biasa, apartemen pun ada iuran bulanan. Kalau iuran di apartemen disebut Iuran Pemeliharaan Lingkungan (IPL) yang tentu saja harus dibayarkan setiap bulannya.

Lalu. kenapa penghuni apartemen wajib membayar IPL?
Jadi rumah susun atau apartemen itu memiliki fasilitas benda, tanah, dan bagian bersama. IPL sendiri dikeluarkan untuk memelihara dan menjaga fungsi hal-hal tersebut.

Seperti yang kita ketahui, fasilitas di apartemen itu ada berbagai macam, yang mungkin tidak ada pada hunian biasa. Misalnya kolam renang, fasilitas fitnes, joging track, taman bermain anak, dan lainnya. Pastinya para penghuni ingin agar fasilitas di apartemen berfungsi dengan baik dan terus bisa digunakan.



Lalu berapa besar biaya IPL, ya?
Biaya IPL dihitung berdasarkan kebutuhan dari seluruh jumlah biaya operasional dan perawatan benda-benda dan fasilitas tersebut yang dinikmati oleh para penghuni, seperti yang dikutip dari sumber berita www.merdeka.com, 15 Juni 2016.

IPL di apartemen, selain untuk biaya perawatan, juga untuk mengaji para karyaan yang bertugas memelihara dan meraat fasilitas yanga da di apartemen. Gaji mereka ini disesuaikan dengan UMP atau Upah Minimun pekerja. Jadi saat UMP naik, maka otomatis IPL apartemen pun ikut naik.

Makanya saat IPL naik, mungkin para penghuni mengajukan protes. Namun hal itu sangat wajar. Nah, bisa dijelaskan, kalau kenaikan IPL ini ada alasannya, dan berkaitan dengan UMP yang ikut naik. Kalau UMP pekerja sesuai, pasti pekerja dengan semangat akan bekerja memelihara dan merawat fasilitas bersama di apartemen.



Salah satu apartemen di  Jakarta yang pasti menerapkan IPL adalah apartemen Green Pramuka City.  Apartemen yang letaknya sangat strategis di jalan Ahmad Yani ini, sudah mempunyai 9 tower. Pastinya setiap tower butuh biaya pemeliharaan.

Apartemen Green Pramuka City pun pernah menaikan IPL. Namun tentu saja itu ada sebabnya, yaitu UMP naik. Jadi mau tidak mau, pihak pengembang pun harus menyesuaikan IPL lagi. Apalagi soal perawatan dan pemeliharaan fasilitas sepenuhnya tergantung pada pekerja. Bila gaji mereka sesuai, maka semangat kerja pun akan terus membara.






Nah, bicara soal IPL di Green Pramuka City, saat ini ada penawaran dan promo menarik, bila membeli unit baru. Salah satunya adalah gratis bayar IPL selama 2 tahun. Wow.. sekali itu. Jadi selama 24 bulan, tidak perlu lagi memikirkan IPL. Teman-teman bisa bergegas, lho, karena penwaran menarik ini, hanya sampai akhir Maret 2018.





Sudah IPL gratis 2 tahun, bonus full Funish, syarat mudah tanpa slip gaji, unit sudah ready, angsuran terjangkau, cicilan pun sampai 120X.  Jadi bayar DP, bisa langsung huni. Ehm... sungguh penawaran yang sangat menarik, dan tidak boleh dilewatkan.

Bambang Irwanto

Live More Society, karena Hidup Tidak Perlu Rumit

$
0
0
    Hidup ini indah dan menyenangkan, bila kita tahu cara mensiasatinya. Tidak perlu dibuat rumit. Akhirnya, kita sendiri yang susah hehehe.
     Makanya Bank DBS Indonesia percaya bahwa urusan perbankan tidak membuat hidup rumit. Malah sebaliknya, Bank DBS ingin ingin menjadikan pengalaman perbankan sebagai bagian dari hidup (dan gaya hidup), untuk menciptakan makna yang lebih. Melalui semangat yang selama ini diusung oleh Bank DBS yaitu Live More, Bank Less , Bank DBS  berkomitmen untuk terus berinovasi memberikan produk dan layanan terbaik kepada para nasabah, untuk dapat menikmati hidup yang lebih bermakna.

Flatform Komunitas Live More Society

     Kamis lalu, 22 Maret 2018, bertempat di Lucy in the Sky Jakarta, DBS meluncurkan sebuah flatform komunitas yaitu Live More Society. Flatform komunitas yang tetap mengusung semangat Live More, Bank Less ini, memberikan wadah intraksi  sosial bagi berbagai komunitas dalam menggali semangat hidup sesuai minat mereka, serta saling menginspirasi satu sama lain.

Stage-nya keren....

    Live More Society ini terbagi dalam 4 pilar yaitu,
  • Live Awesome yaitu memberi arti nilai hidup dan hidup tanpa batas waktu melalui gaya hidup sekitar traveling, kuliner, dan fotografi.
  • Live Smart yaitu membuat hidup jadi lebih udah dan produktif melalui inovasi, bisnis, ekonomi, aktivitas keuangan.
  • Live Kind yaitu berupaya memberi waktu untuk membuat perubahan positif kepada masyarakat dan lingkungan melalui kegiatan-kegiatan sosial entrepreneurship, seperti kitabisa.com dan juga kegiatan volunteer.
  • Live Well yaitu menjalani hidup yang seimbang dan ketenangan melalui inspirasi jasmani dan rohani yang sehat.

     Acara Soft lauching Live More Society yang dimulai pukul 3 sore ini, diawali oleh penjelasan dari Ibu Mona Monika selaku Executive Director, Head of Group Strategic Marketing and Communication Bank DBS Indonesia. Ibu Mona menjelaskan secara singkat, dari latar belakang Live More Society, targetnya yang menyasar pada kaum millenial, sampai apa saja yang ada di flatform Live More Society.

Ibu Mona Monika sedang memberi penjelasan Live More Society

     Acara kemudian dilanjutkan. Bu Mona melemparkan beberapa pertanyaan kepada 4 host yang mengisi flatform Live More Society. Sacara bergantian Marshall Sastra (mewakili pilar Live Awasome), Kevin Hendrawan (Mewakili pilar Liver Smart), Jenny Jusuf (Mewakili Live Kind), dan Bayu Saptaji (mewakili pilar LIve Well) menjawab pertanyaan dari Bu Mona. Kemudian 4 host tersebut berbagi inspirasi kepada hadirin yang hadir.

4 Host yang mengisi LMS dan mewakili 4 pilar masing-masing

     Marshall bercerita, dengan traveling, dia bisa membagikan cerita dan pengalamannya. Secara tidak langsung Marshall pun mengenalkan tempat-tempat indah dan menarik di Indonesia. Jadi orang pun semakin tertarik mengunjungi tempat-tempat tersebut.

Marshall Sastra (Traveler)

    Kevin bercerita, bahwa banyak orang mengira gampang menjadi youtuber. Tinggal foto, bikin video, posting. padahal tidak semudah itu. Ada proses dan butuh kerja keras, termasuk mencari ide-ide. Soalnya ide yang sudah ada, tidak akan Kevin pakai lagi untuk video berikutnya. Untuk 1 video, Kevin bisa syuting seharian, lho.

Kevin Hendrawan (Youtuber)

     Jenny bercerita, bahwa di dunia medsos saat ini, banyak berita-berita kurang sedap. Namun tetap ada sesuatu yang bisa menginspirasi. Makanya lewat tulisan, Jenny memberikan inspirasi dan berbagi kepada orang lain.

Jenny Jusuf (Penulis)

      Bayu yang seorang pemain futsal nasional bercerita, bahwa dirinya merasa bahagia, bisa memperkenalkan futsal di Indonesia. Soalnya dulu futsal belum dikenal seperti sekarang ini. Bayu lah, yang pertama bermain futsal di klub luar. Bayu memberi inspirasi bagi anak-anak muda yang berminat di bidang futsal.

Bayu Saptaji (Atlet Futsal)

      Cerita ke 4 pilar memang berbeda, tapi sama-sama memberi inspirasi. Namun semua aktivitas empat pilar itu, tetap berhubungan dengan dunia perbankan, lho. Saat traveling, pasti membutuhkan dana. Mau buat video untuk youtube, pasti butuh dana. Begitu juga dengan dunia menulis dan olahraga. Urusan transfer honor menulis atau gaji bulanan atlet, pasti lewat bank juga. Jadi kalau perbankan sudah dalam genggaman, maka segalanya akan mudah, menyenangkan, dan tidak pakai ribet.



   


    Selain 4 host yang berbagi inspirasi, turut hadir beberapa komunitas yang berbagi inspirasi juga. Ada Community Leaders yang merupakan komunitas para develover. Ada IndoSwetCamp yang merupakan komunitas olahraga. Ada PechaKucha Jakarta yang menginspirasi banyak orang untuk melakukan presentasi dalam 20 slides dan dalam 20 menit. Selanjutnya ada Akademi Berbagi yang merupakan komunitas gerakan sosial di bidang pendidikan dan sukarelawan.
     Setelah berbagi berbagai inspirasi, acara dilanjutkan dengan acara soft lauching. Sebelumnya para host, juga para pendiri komunitas yang hadir, memakai jaket yang sama menandai resmi diluncurkan flatform Live More Society. Setelah itu dilanjutkan foto selfie bersama.

Foto selfi bersama. Jaketnya keren...

   
Foto bersama di salah satu spot. Duh.. itu jaketnya bikin mupeng hahaha

      Sebagai penutup acara adalah dinner. Berbagai hidangan istimewa tersaji, termasuk tersedia juga hifangan penutup. Sambil menikmati dinner, hadirin yang hadir dihibur oleh DJ. Bisa juga lho, foto-foto, karena sangat banyak spot asyik. Mau bikin tatto lukis juga bisa. Semuanya happy... karena hidup tidak perlu dibawa rumit hehehe...

Gaya yang seru dan foto langsung jadi

Mas.. tatto lukisnya yang cantik, ya...
                            

Musiknya keren dan memeriahkan suasana
                                   
       Nah, penasaran dengan flatform LIve More Society ini? Langsung klik dan meluncur....platform Komunitas Live More Societ  dan temukan berbagai inpirasi di sana. Teman-teman yang punya komunitas juga boleh gabung, lho. Misalnya nanti komunitas teman-teman mau mengadakan acara, DBS akan emndukung dan emnsponsori. asyik benar kan...

Bambang Irwanto
   
     

My Studio Hotel, Hotel Asyik di Tengah Kota Surabaya

$
0
0
Wah... minggu ini ada long weekend lagi? Jatuhnya hari jumat lagi. Jadi yang memang libur sabtu minggu, bisa berangkat kamis malam. Wih... asyik...asyik... apalagi kalau ada yang nambah cuti senen dan selasa, ya hahaha.
  Nah, bagi yang mau liburan ke kota Surabaya, saya kasih tahu tempat menginap asyik di kota Surabaya. Letaknya sangat startegis di pusat kota Surabaya. Jadi kalau mau ke mana-mana enak. Harganya sangat terjangkau. Dijamin tidak bikin dompet jebol.
   Kebetulan, awal maret saya ke Surabaya. Kebetulan ada syuting dan pemotretan kerjaan. Sejak awal, saya memang sengaja mengincar tempat menginap yang dekat dari stasiun. Biar tidak perlu tergopoh-gopoh ke stasiun pas pulangnya nanti. Saya juga mencari hotel yang berkonsep dormitory saja. Apalagi saya cuma sendiri. Ngirit biar bisa jajan rujak cingur dan lontong balapan hahaha.

My Studio Hotel (foto : pegipegi)

    Setelah mencari ke sana kemari mendaki gunung dan lewati lembah, maka ketemulah My Studio Hotel. Konsepnya dormitory, cocok. Dekat dari stasiun Gubeng, pas benar. Harganya terjangkau, itu yang saya suka hahaha...
    Maka begitu kereta yang saya tumpangin sampai di stasiun Gubeng, saya pun bergegas menuju pintu lama stasiun Gubeng Lama. Jadi jangan keluar dari pintu stasiun Gubeng Baru, ya. karena itu akan kejauhan mutarnya.
     Begitu keluar dari stasiun Gubeng lama, saya langsung belok kiri. Jalan saja ke arah jalan Sumatera no 20 C. Lewati pos polisi. Letaknya persis di depan Hotel Sahid. Bertanya pada orang, pasti langsung ditunjukan.
     Dari depan hotel, tertera papan promo per nett 150 ribu. Tapi saya beruntung, karena lewat aplikasi, saya mendapat harga 99 ribu. Lumayan banget, kan? Apalagi ini termasuk sarapan paginya yang ternyata lumayan. Tersedia kopi dan teh. Lalu ada roti tawar yang bisa pakai margarin dengan taburan ceres, atau selai kaya srikaya.

Segelas teh manis dan setangkup roti pas sarapan

     Begitu sampai, saya langsung melapor pada Mbak resepsionis. Kemudian booking saya dicek di komputer. Mbak karyawan menukaskan, Atas nama Bapak Bambang Irwanto (tanpa embel-embel tampan rupawan, imut, dan menggemaskan), ya? tanya si Mbak. Saya pun mengangguk.
     Saya pun diminta menyerahkan kartu tanda pengenal. Mbak itu lalu memberikan memberikan nomor kamar dan memberitahu letaknya di lantai dua. Tidak lupa saya dikasih handuk dan sebotol air mineral.
     Mbak resepsionis juga mengatakan, ada loker yang bisa digunakan. Hanya deposit 100 ribu, dan uang deposit bisa diambil saat cek out. Oke.. no problem, jawab saya (bergaya) sambil menyerahkan uang deposit 100 ribu rupiah.
     Setelah itu, saya naik ke kamar saya di lantai dua, lalu mencari tempat tidur saya. Ternyata, dalam satu kamar di lantai 2 ini, ada 30 tempat tidur. ada juga tempat duduk untuk sekedar santai atau membaca. Tersedia tempat sampah di dekat pintu masuk.

Suasana kamar

     Syukur tempat tidur saya di bawah, jadi tidak perlu pakai acara manjat memanjat hehehe. Loker pas berada di bawah tempat tidur. Ada tirai yang tidak tembus pandang. Dari tempat tidur dan lokernya, ini mengingatkan saya pada House Pod di Makassar.

Pintu masuk ke kamar

      Tempat tidurnya standar untuk 1 orang. ada meja kecil yang bisa digunakan. ada gantungan pakaian juga. Tapi ternyata, dalam kamar ini, temat tidurnya tidak single semua. Ada juga yang dobel. Jadi bagi pasutri, brother, sister, atau bersama teman (sama-sama perempuan atau laki-laki), Orang tua dengan anaknya (yang masih kecil) boleh ambil yang tempat tidur double.

Single Studio
    Setelah istirahat sejenak, saya pengin mandi. Maklumlah, perjalan 7 jam lebih naik kereta, bikin badan lengket dan bau (sedikit sih) hahaha. Saya pun bergegas ke kamar mandi yang berada di luar kamar.
     Dalam kamar mandi ternyata gabung dengan toilet. Sedangkan wastafel ada di luar kamar mandi. Saya sempat heran, ini kok tempat tidur banyak, tapi kamar mandi cuma 1. Bisa antre, nih.. Mana bisa saya mandi sambil bernyanyi. Bisa ditimpuki para tamu hahaha...



     Ternyata... kamar mandi ada khusus di lantai 4. Makanya selanjutnya, kalau mandi atau pup, saya pasti ke atas. Tidak perlu takut ditunggui tamu lain, dan antre hehehe. Saya suka sekali bagian atapnya yang ada atap transparan. Jadi bisa melihat ke langit.

Kamar mandi kinclong

     Kamar mandinya bersih. Wastafelnya juga. Tersedia air panas dan dingin. Hanya jangan lupa bawa peralatan mandi, ya, seperti odol, sikat gigi, dan shampo. Karena hanya tersedia sabun cair saja. Kalau handuk sih, disediakan. Dan setiap hari diganti.

Wastafel-nya pun kinclong

    Kalau bosan di kamar, boleh deh turun ke lobbi. Ada tempat nongkrong asyik. Bisa ngopi sambil ngemil. Atau sambil kerja juga bisa, sambil melihat kendaraan lalu lalang hehehe. Kalau iseng mau gorengan, bisa keluar. Karena pas di samping hotel, ada ibu-ibu berjualan klontongan dan gorengan dengan gerobak.


   

      Kalau soal letak, sangat strategis. Selain dekat dari stasiun Gubeng, juga dekat dengan museum kapal selam. Mau pergi agak jauh, tinggal pesan saja ojek online. Misalnya, saya pergi ke BG Junction Mall Surabaya, itu cuma 8 ribu perak.
     Secara keseluruhan, saya suka menginap di My Studio Hotel Surabaya ini. Tempat tidur, fasilitas, Wifi kencang, AC dingin, dapat sarapan, dan bisa dibilang melebihi harganya. Konsepnya asyik. Besok kalau ada job syuting dan pemotretan lagi, saya mau nginap di My Studio Hotel lagi.

Bambang Irwanto
   
    

Ucapan Salah Kaprah Seputar Plagiat

$
0
0
 Ucapan Salah Kaprah Seputar Plagiat - Plagiat itu haram hukumnya dalam dunia menulis. Jadi sudah jelas tidak boleh dilakukan. Tapi herannya, masih ada saja yang plagiat. Kalau 1-2 karya yang diplagiat dan itu masih anak-anak, mungkin bisa dimaklumi. Mereka mungkin belum tahu, jadi harus dijelaskan. Nah, kalau Plagiat dilakukan oleh orang dewasa dan mengaku sudah menulis beberapa tahun, hal ini perlu dipertanyakan.

Picture : Fucmel

    Kali ini, saya coba membahas sisi lain soal plagiat. Tentu saja dari sudut pandang dan pendapat saya sendiri. Jadi kalau ada perbedaan, itu hal yang wajar.
     Nah, Saya itu gemas kalau ada orang yang komentar menyepelekan soal plagiat. Seolah-olah, plagiat itu hal biasa, hal wajar, hal lumrah yang boleh dilakukan dalam menulis, dan bisa dimaklumi atau dimaafkan. Jadi ucapannya salah kaprah. Kalau tidak diluruskan, bisa salah pemahaman.
    Berikut 3 ucapan salah kaprah seputar plagiat :

Ide itu kan milik Tuhan, jadi tidak boleh ada yang mengaku-ngaku miliknya
    Saya setuju ide itu milik Tuhan. Saya pun percaya ide-ide dan proses menulis saya, itu ada campur tangan Tuhan juga. Saya malah mengibaratkan,  ide itu seperti udara, setiap orang bisa merasakan dan mendapatkan ide itu. Dan sebenarnya, di dunia ini, tidak ada ide yang benar-benar orisinal. Pasti sudah terpengaruh dari ide-ide lainnya.

picture : Sumber Negara Hukum

   Tapi perlu diingat, ide itu juga perlu diolah dan dikembangkan. Biarpun kamu mendapatkan sejuta ide brilyan, kalau hanya disimpan dan tidak dikembangkan, sama saja. Dan perlu diingat, mengolah ide menjadi cerita itu tidak mudah dan butuh waktu. Jelas butuh tenaga dan pikiran juga. Jadi kalau tiba-tiba ide yang sudah diolah dengan segenap jiwa dan sudah berbentuk cerita, lalu ada yang main comot, apa tidak sama saja dengan mencuri milik orang lain.
    Ini sama lho, dengan rezeki. Tuhan itu sudah memberi rezeki masing-masing pada umat-NYA. Tapi kita pun harus berusaha mencari rezeki itu. Kalau cuma duduk tampan rupawan atau manis manjah di rumah tanpa melakukan apa-apa, masa rezeki mau datang? Lalu dengan seenaknya, mau main comot rezeki yang sudah orang lain dapatkan dengan susah payah.

Kamu bersyukur karyamu diplagiat, itu tandanya bagus
      Saya sangat tidak setuju dengan ucapan seperti ini. Karya bagus bukan untuk diplagiat, tapi bisa dijadikan inspirasi dan dipelajari untuk menghasilkan karya yang bagus juga. Dalam proses menulis saya, saya banyak-banyak membaca karya orang lain, lalu saya pelajari. Bagaimana mereka konfliknya, karakte tokohnya, alur, sampai ending.
      Soalnya terinspirasi karya bagus itu sangat berbeda. Misalnya nih, saya membaca cerita Cinderella. Dalam dongeng itu, Cindrella digambarkan gadis yang tabah. Dan dengan ketabahannya itu, dia akhirnya mendapatkan kebahagiaan.
     Nah, saya terinspirasi dengan tokoh cindrella yang tabah dan kuat menghadapi cobaan, sampai akhirnya menemukan kebahagian. Maka hanya hal itu yang saya ambil, lalu saya tulis cerita dengan tokoh dan konflik baru, ending dan alur berbeda.

Picture : Pendidikan Teknologi di Zaman Globalisasi

     Jadi stop mengatakan kepada penulis yang karyanya dipalgiat, kamu bersyukur, karena karyamu diplagiat, itu tandanya bagus dan menginspirasi. Apalagi ditambah embel-embel, nanti akan dapat pahala, karena sudah berbagi.
      Bersyukur dan dapat pahala apanya? Adanya penulis yang karyanya diplagiat akan semakin terluka. Bisa juga lho, jadi menurunkan semangat menulisnya, karena merasa percuma menghasilkan karya bagus, kalau akhirnya jadi lahan diplagiat. Belum lagi kerugian material. Misalnya nih, penulis aslinya hanya posting di blog. Lalu si Plagiat kirim ke media dan dimuat. Si Plagiat dapat honor, penulis aslinya gigit jari.

Kalau tidak mau diplagiat, tulis saja di daun lontar lalu dikubur
      Ucapan seperti ini juga bikin hati gemas. Orang menulis itu, agar tulisannya bisa dibaca oleh orang. Istilahnya penulis berbagi lewat tulisannya kepada orang lain. Jadi harus ditunjukan kepada orang lain.
      Tidak usah bersusah payah nulis di daun lontar lalu dikubur dalam-dalam, deh. Tulis saja di kertas, lalu simpan di bawah baju di lemari atau di bawah kasur. Dijamin, selama tidak ada orang lain yang mengutak-atik, tulisanmu akan tersimpan rapat.

Picture : Okezone

      Tapi kalau caranya begitu, buat apa menulis? Karena kembali lagi, tujuan utama menulis adalah berbagi (beda menulis buku harian, ya). Dari orang membaca tulisan kita, maka bisa menginspirasi atau membawa manfaat bagi orang lain. Soalnya kebahagian menulis bukan hanya dari materi lho, berupa honor pemuatan, royalti buku dan sebagainya, tapi juga kebahagian lain. Misalnya itu tadi, saat tulisan kita bisa menginspirasi dan membawa manfaat orang lain, itu jauh lebih membahagiakan.
     Jadi stop berkomentar yang salah kaprah seputar plagiat. Lebih bagus dan bermanfaat, bila menjelaskan hal-hal yang benar seputar plagiat. Menulislah dari hati nurani yang bersih. Percaya pada kemampuan menulis sendiri. Nikmati proses menulis. Biarkan semua berbuah manis pada waktunya. Salam semangat menulis...

Bambang Irwanto

K-Vit C plus Teavigo Multivitamin Terbaik untuk Tubuh

$
0
0
K-Vit C plus Teavigo multivitamin terbaik  untuk tubuh– Sejak beberapa tahun lalu, saya memutuskan full bekerja sebagai freelance. Itu artinya, saya harus bekerja ekstra. Semakin banyak saya menulis, maka akan semakin banyak harapan yang ditebar. Dapur pun terus ngebul, termasuk acara makan bakso hehehe.
      Makanya, saya sangat menjaga kesehatan. Soalnya percuma, saya berlimpah job menulis, kalau sakit. Sejuta ide juga sia-sia. Adanya bobok tampan manjah berselimut tebal dan berkaos kaki hahaha. Apalagi cuaca sekarang kurang bersahabat. pengaruh lingkungan, polusi dan radikal bebas sulit saya hindari. Makanya saya perlu mengkonsumsi multivitamin.

                            


       Untunglah ada K-Vit C plus Teavigo dari K-Link,  multivitamin yang bagus tidak hanya untuk orang dewasa, tapi juga bagus untuk anak-anak dan lansia.  K-Vit C plus Teavigo mengandung dua kekuatan antioksidan, yaitu vitamin C dan teavigo.
        Vitamin C seperti kita ketahui adalah antioksidan yang bagus untuk meningkatkan daya tahan tubuh, melindungi sel-sel  kulit dari radikal bebas dan zat berbahaya, meremajakan kulit dan mencegah anemia.  Sedangkan teavigo merupakan salah satu ekstrak teh hijau yang paling murni (world’s purest green tea extract) mengandung Epigallotechin gallate (EGCG) sebesar 94 % di atas kandungan teh hijau yang beredar di pasaran. Bahkan  matcha yang biasa ditemukan di restoran Jepang hanya mengandung EGCG sebesar  50%. Informasi saja, EGCG) pada teh itu berbeda-beda, ada yang 5%, 10%, 30%, 50%, bahkan 94%.



        Ternyata, Teh hijau itu bagus untuk jantung, membakar lemak, pencernaan, hingga kulit, karena kandungan EGCG. Semakin besar EGCG, semakin tinggi khasiat ekstrak teh hijau. Selama ini jarang sekali ditemui produk suplemen vitamin C yang dikawinkan dengan teh hijau. Apalagi dengan teavigo. K-Link Indonesia adalah pioner yang memadukan dua kekuatan super antioksidan tersebut.
       Teavigo bebas dari pestisida dan herbisida. Jadi tidak mengandung bahan kimiawi, serta kafein. teh hijau yang beredar di pasaran, masih  banyak masih mengandung kafein. Teavigo ini diekstrak yang diracik sedemikian rupa sehingga tinggi EGCG dengan kandungan kafein di bawah 0,1% (secara kuantitatif dianggap 0).
      K-Vit C Teavigo sangat bermanfaat bagi tubuh saya. Tak sekedar multivitamin yang bagus untuk menjaga daya tahan tubuh dan stamina, sekaligus juga berkhasiat untuk menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah, mengurangi risiko kanker, memperlambat proses penuaan dan menjaga kesehatan sel saraf.


                             

       Cara mengkonsumsi K-Vit C plus Teavigo ini sangat mudah. Terutama bagi orang yang sulit menelan obat. Cukup dilarutkan di dalam satu gelas air. Vitamin C sendiri merupakan vitamin esensial yang larut dalam air.
       Saya sangat suka rasa K-Vit C plus Teavigo ini. Segar dan seimbang, tidak terlalu asam dan tidak terlalu manis.  Saya seperti makan jeruk dengan tambahan teh hijau atau jeruk asam yang dinetralkan dengan teh hijau.
      Saya mengkonsumsi K-Vit C plus Teavigo cukup 1 tablet effervescent 1-2 kali sehari. Tubuh pada tingkatan normal umumnya membutuhkan sebesar  90-100 mg vitamin C. Dalam kondisi sakit kebutuhan vitamin C meningkat menjadi dua kali lipat. Sementara dalam kondisi udara berpolusi, kebutuhan bisa naik 3-4 kali lipat. Sebenarnya kebutuhan tubuh akan vitamin C berkisar 200 mg saja.

                                                
       K-Vit C plus Teavigo aman dikonsumsi anak usia 2 tahun. Makanya krucil saya pun ikut sesekali mencoba, karena dia khusus saya berikan K-Kids Omega 3. Bagi teman yang punya riwayat gangguan lambung juga tidak perlu khawatir,   K-Vit C plus Teavigo aman untuk lambung, karena sudah direaksikan dengan kalsium sehingga mampu mencegah terjadinya kenaikan asam lambung.
       O, iya. peringatan bagi teman-teman yang memiliki gangguan fungsi ginjal, sebaiknya jangan berlebihan mengonsumsi K-Vit C plus Teavigo, dosis serendah mungkin karena proses ekskresinya di ginjal. Misalnya, K-Vit C plus Teavigo dibagi dua atau tiga. K-Vit C plus Teavigo bagus dikonsumsi lansia untuk mencegah penyakit degeneratif, karena kandungan antioksidannya cukup tinggi dan mampu mencegah kerusakan radikal bebas.
Dengan mengenali kandungan dalam multivitamin dan efek sampingnya, tubuh teman-teman akan terpenuhi nutrisi yang tepat dan terkontrol dengan baik.
         K-Vit C plus Teavigo ini bisa teman-teman dapatkan di Website resmi K-Link Indonesia. Mau gabung jadi member juga boleh dengan syarat sangat mudah. Harganya cukup terjangkau yaitu Rp 72 ribu (harga distributor) dan Rp 84 ribu (harga konsumen). Tube K-Vit C plus Teavigo berisi 10 tablet. Jika dirata-rata harganya Rp 7.200 per tablet.
        Bagaimana? Sudah lengkap info tentang K-Vit C plus Teavigo, kan? Jadi Kesehatan itu tidak datang sendiri, tapi harus diusahakan, agar terus bisa beraktivitas.



Lawang Sewu, Pintunya Memang 1000

$
0
0

Lawang Sewu, Pintunya Memang 1000 - Jalan-jalan ke Semarang tanpa ke Lawang Sewu, berarti belum sah. Bangunan zaman Belanda yang pintunya katanya berjumlah 1000 ini, memang wajib dikunjungi  dan merupakan salah satu ikon kita Semarang. Habis dari Lawang Sewu, boleh deh, mampir jajan lunpia, lalu beli oleh-oleh bandeng presto hehehe.

Lawang Sewu tampaj depan

        Pertengahan Maret 2018, saya sengaja ke Semarang. Selama ini saya memang cuma sekedar lewat saja. Jadi pas ada kesempatan, berangkatlah saya. Perjalanan singkat, tapi menyenangkan dan irit. Saya juga sengaja menginap di hotel berkonsep dormitory (Baca di sini : Menginap di Sleep & Sleep Todak Bikin Kantong Jebol)
      Lawang Sewu ini sangat mudah ditemukan, karena letaknya sangat strategis dan berada di pinggir jalan. Tanya siapa saja, pasti langsung ditunjukan. Apalagi di depannya ada lapangan dengan tugu Pemuda yang juga terkenal.

Tugu Pemuda dari depan Lawang Sewu

     Dari kejauhan, kemegahan bangunan Lawang Sewu sudah terlihat. Saya memang paling suka bangunan-bangunan zaman dulu, karena arsitekturnya memang ‘Wah’ menurut saya. Tapi namanya bangunan tua, jadi dari kejauhan saja, aura mistiknya sudah saya rasakan hahaha. Padahal ini siang hari lho, apalagi kalau malam hari, ya... hehehe.

Kemegahan Lawang Sewu

       Saya pun berjalan menghampiri Lawang Sewu. Udara kota Semarang ternyata cukup panas. Makanya saya sarankan pakai baju yang bahannya menyerap keringat. Sedia selampe atau handuk kecil, dan jangan lupa bawa air minum hehehe....
       Sebelum masuk, jangan lupa beli tiket masuk seharga 10 ribu untuk dewasa atau umum, sedangkan pelajar dan anak-anak 5 ribu Loketnya ada di pintu masuk.  Di halaman depan, tampak sebuah lokomotif kereta api. Tentu saja ini jadi tempat foto-foto bagi para pengunjung.




      Saat saya berada, pengunjung cukup banyak. Bahkan banyak juga rombongan dari luar daerah. Seperti yang sudah saya tuliskan tadi kan, tidak afdol ke Semarang, kalau belum ke Lawang Sewu hehehe...
       Lawang Sewu ini sangat luas. Jadi kalau teman-teman butuh pemandu wisata, ada kok. Tanyakan saja pada petugas loket, pasti langsung ditunjukan. Dari hasil pendegaran saya, pemandu wisata 35 ribu. Ini keren lho, karena selain kita bisa mendapat info lengkap, bila jalan sendiri, kita bisa minta bantuan (maaf kalau salah, ya) memotret.

Miniatur Lawang Sewu

      Ternyata, sebelum masuk ke dalam gedung, ada lagi pemeriksaan tiket. Jadi pemeriksaan tiket yang di dekat loket, bukan langsung bisa masuk ke dalam gedung. Jadi usahakan tiketnya jangan dihilangkan.
       Saya pun mulai melangkah menyusuri bangunan yang dulu merupakan kantor Nederlans-Indische Spoorweg Maatschappij atau Nis ini dibangun pada tahun 1904 dan selesai tahun 1907.  Bangunannya tinggi-tinggi dan pintunya memang sangat banyak, makanya dikira berjumlah 1000 hahaha. Ini jadi satu kesamaan bangunan arsitektur belanda yang pernah saya lihat. Misalnya Museum Bank Mandiri di kota Tua Jakarta. Tiang-tiangnya kokoh, langit-langitnya tinggi, dan megah.

Langit-langit yang tinggi dan menawan

Tangganya juga unik
Lorong panjang

      Lawang Sewu ini terdiri dari beberapa bangunan. Ada halaman tengah yang cukup luas. Para pengunjung pun bisa duduk bersantai melepas lelah. Nah, udaranya di sini sejuk, karena ada pohon besar yang rindang.
     O, iya. Di bagian belakang, ada toilet. Juga ada musala. Ada juga satu lokomotif yang bisa dijadikan spot foto menarik. Udara di di sini cukup sejuk.

Musalah di Lawnag Sewu

Kamar mandinya

Tempat Wudhu yang unik

       Saya senang sekali menyusuri Lawang Sewu ini. Saya bisa melihat banyak hal-hal yang berhubungan dengan perkembangan kereta api di Indonesia. Mulai dari miniatur, foto-foto kereta api zaman belanda, para pejabat yang memimpin, termasuk mengagumi keindahan bangunan Lawang Sewu ini. Ada juga foto-foto saat Lawang Sewu direnovasi.



           

      Di salah satu ruangan, ada juga sebuah televisi flat yang menayangkan prihal kereta api. Pengunjung bisa duduk menonton di bangku-bangku cantik yang telah disediakan. Di sekitar ruangan, tetap ada dipamerkan hal-hal seputar perkembangan kereta api di Indonesia.
  
                                      
                                         
                                     
        Selain menambah pengetahuan, ke Lawang Sewu ini bisa menambah koreksi foto juga hehehe. Soalnya Saya menemukan titik-titik spot yang menarik. Misalnya saat kita berdiri di salah satu pintu, maka saat melihat ke arah pintu lain, itu seperti kita sedang menghadap ke cermin.


      Spot foto lainnya yang saya suka adalah salah satu bagian tangga. Kaca-kaca sangat cantik dan berwarna-warni. Hanya sayang di situ pencahayaan kurang, jadi kalau saya pakai hape tidak terlalu maksimal hasilnya.



     Selain itu, ada juga titik spot menarik di teras dengan deretan pintu kayu. Ini keren untuk bila foto beramai-ramai. Jadi tiap orang berada di tiap pintu. Keren deh, pokoknya. Termasuk lorong-lorong panjang yang banyak di sepanjang Lawang sewu ini.



     Selesai menyusuri Lawang Sewu, saya pun berjalan keluar. Di depan Lawang Sewu, ada beberapa kursi. Asyik sekali sambil duduk-duduk menikmati suasana kota Semarang.

Bambang Irwanto
    

Padang dan Wisata Napak Tilas Siti Nurbaya

$
0
0
Padang dan Wisata Napak Tilas Siti Nurbaya - Siti Nurbaya merupakan nama seorang tokoh dalam novel berjudul “Siti Nurbaya: Kasih Tak Sampai” karya Marah Rusli. Roman klasik terbitan Balai Pustaka tahun 1922 tersebut, merupakan salah satu karya sastra legendaris yang menjadi bahan acuan para pecinta sastra saat mendalami ilmu kebahasaan ini.

Sinetron Sti Nurbaya yang pernah tayang di TVRI (Sumber Foto : harian Singgalang)

Karena begitu terkenal dan legendaris, novel Siti Nurbaya sempat divisualisasikan serta diadaptasi menjadi pertunjukan teater, fim, dan sinetron. Meskipun fiksi, kekuatan cerita membuat novel Siti Nurbaya seolah-olah ditulis berdasarkan sebuah kisah nyata.

Setting cerita Kasih Tak Sampai yang ciamik ini, membuat orang selalu mengingat Padang dan Siti Nurbaya. Apalagi daerah yang terkenal rendang ini, memang sangat banyak tempat-tempat wisata menarik. Yuk liburan dengan tiket pesawat Garuda promo ke kota satu ini.

Tentang Pengarang Siti Nurbaya
Marah Rusli dan Novel Siti Nurbaya (Sumber foto : Takaitu. com)

Marah Rusli merupakan sastrawan kelahiran Padang tahun 1889 silam. Selain menulis, beliau juga berprofesi sebagai dokter hewan. Berbeda dengan sastrawan lain seperti Taufiq Ismail atau Asrul Sani yang meninggalkan profesi dokter hewan mereka dan banting setir menjadi penyair, Marah Rusli tetap setia dengan profesinya hingga pensiun sebagai Dokter Hewan Kepala pada tahun 1952.

Berkat roman legendarisnya, Siti Nurbaya, Marah Rusli mendapatkan gelar sebagai Bapak Roman Modern Indonesia. Karena sebelum Siti Nurbaya, bentuk prosa yang biasanya digunakan adalah hikayat. Roman legendaris beliau ini memang bukan karya sastra biasa.

Meskipun premisnya sederhana, tapi Marah Rusli berhasil menghidupkan tokoh Siti Nurbaya sehingga banyak orang menganggap bahwa roman ini diambil dari kisah nyata. Tidak heran jika di Padang akan kita temukan beberapa tempat yang disebut-sebut sebagai peninggalan bersejarah dari Siti Nurbaya.

Wisata Napak Tilas Siti Nurbaya
Melekatnya nama Siti Nurbaya dengan kota Padang membuat pemerintah setempat mendirikan beberapa tempat wisata yang didedikasikan khusus untuk tokoh fiksi ini. Di antara tempat wisata napak tilas tersebut di antaranya:

1. Taman Wisata Siti Nurbaya
Sumber Foto : aet

Berlokasi di Puncak Gunung Padang, taman wisata ini menawarkan panorama peopohonan hijau yang lebat dengan pemandangan laut lepas nan memesona. Bagi penggemar olahraga mendaki, menelusuri kawasan taman yang berbukit akan memberikan pengalaman istimewa.

Selain panoramanya, di sini pengunjung juga bisa mengunjungi replika makam Siti Nurbaya yang dibuat berdasarkan deskripsi Marah Rusli di Romannya. Lokasi ini merupakan spot foto favorit wisatawan. Bahkan beberapa ada yang membawa bunga sebagai simbol penghormatan terhadap tokoh fiksi legendaris tersebut.

Taman wisata Siti Nurbaya dulunya merupakan basis pertahanan tentara Jepang saat berperang melawan sekutu berpuluh tahun silam. Tidak heran jika di kawasan ini, Anda juga bisa melihat berbagai peninggalan tentara Jepang yang bersejarah. Beberapa di antaranya adalah meriam dan bunker yang sering dimanfaatkan saat masa kolonial.

2. Jembatan Siti Nurbaya
Sumber foto : garnesia

Terletak tepat di bawah Puncak Gunung Padang, jembatan ini merupakan satu-satunya akses untuk mencapai Taman Wisata dan Makam Siti Nurbaya. Waktu paling tepat untuk mengunjungi jembatan adalah ketika matahari perlahan tenggelam.

Panorama sunset merupakan daya tarik jembatan yang terlihat berkilau saat malam hari tersebut. Ya, pemerintah setempat menghias jembatan Siti Nurbaya dengan gemerlap lampu yang indah. Dari atas jembatan, pengunjung juga bisa melihat kerlap-kerlip lampu dari permukiman penduduk di lereng Gunung Padang.

Selain pemandangan malam hari, pengunjung juga bisa menikmati aneka kuliner khas Padang yang dijual di sekitar jembatan. Mulai dari jajanan, makanan berat, hingga minuman bisa didapatkan dengan mudah di sini. Tidak hanya itu, harga makanan yang dijual di sini cenderung bersahabat dan lebih ramah kantong.

Nah, bagi yang tertarik untuk melakukan wisata napak tilas Siti Nurbaya di Padang saat liburan nanti, persiapkan segala kebutuhan Anda mulai sekarang. Salah satunya adalah memesan tiket pesawat. Agar lebih praktis, pesan tiket pesawat murah Airy  saja. Jika memesan tiket di sini, Anda bisa melakukan transaksi di mana dan kapan saja melalui gawai atau smartphone.

Tidak hanya itu, di situs travelling seperti Airy Rooms Anda juga akan mendapatkan banyak informasi tentang penginapan murah dan tempat wisata menarik. Jadi, sudah siap merasakan langsung perjalanan hidup Siti Nurbaya? Selamat menjelajah!




Mengintip Isi Monumen Kapal Selam Surabaya

$
0
0
Mengintip Isi Monumen Kapal Selam Surabaya– Wih.. long weekend lagi, nih yang lagi liburan ke Surabaya, jangan lupa mampir ke museum kapal Selam yang lokasinya di jalan Pemuda, tepat di sisi sungai Kalimas Surabaya. Lalu di sisi lainnya ada Plasa Surabaya. Apalagi yang ke Surabaya turun di stasiun kereta api Gubeng. Tinggal keluar dari stasiun Gubeng lama, dan jalan kaki saja.

Monumen Kapal Selam dari sisi Kalimas Surabaya

Dan saya sangat beruntung, karena saya memang turunnya di stasiun Gubeng. Apalagi penginapan saya My Studio Hotel  (baca juga : My Studi Hotel Asyik di Tengah Kota Surabayayang terletak di jalan Sumatera itu juga sangat dekat jaraknya dari stasiun atau ke monumen kapal selam. Jadi saya tinggal jalan-jalan tampan rupawan saja hehehe

 Monumen kapal selam atau yang disingkat Monkasel ini selain tempatnya asyik, juga kita bisa mendapatkan banyak pengetahuan, termasuk sejarah dan apa saja isi kapal selam. Makanya sengat cocok juga membawa para krucil di sini. Bahkan kabarnya monumen kapal selam terbesar.



Dari info wikipedia, kapal selam KRI Pasopati 410, salah satu armada Angkatan Laut Republik Indonesia buatan Uni Soviet tahun 1952. Kapal selam ini pernah dilibatkan dalam Pertempuran Laut Aru untuk membebaskan Irian Barat dari pendudukan Belanda. Kapal Selam ini kemudian dibawa ke darat dan dijadikan monumen untuk memperingati keberanian pahlawan Indonesia.

Sebelum masuk area, saya membeli tiket dulu seharga 15 ribu per orang. Setelah dapat tiket, saya pun menaiki tangga pintu masuk. Dua Mbak manis manjah menyambut dengan senyuman.



Jadi pintu masuk ini, adalah bagian depan kapal selam atau haluan. Nah, baru nanti pengunjung berjalan menyusuri kapal selam sampai ke belakang atau buritan, dan keluar dari pintu bagian belakang. Saya wajib dong, membalas senyuman mereka dengan senyuman tampan rupawan saya hahaha.

Wih.. ternyata bagian dalam kapal selam itu sangat padat. Jadi bagaimana dengan ukuran segitu, semua peralatan dan apa yang dibutuhkan harus muat. Dan itu pasti melalui pemikiran yang matang. Biar semua alat bisa bekerja sesuai fungsinya. Saya sangat senang dan kagum. Apalagi, saya memang belum pernah naik kapal selam hehehe.

Ruang torpedo haluan dengan 4 torpedo


Dari haluan kapal saja, sudah ada empat torpedo besar yang di sekitarnya banyak sekali putaran-putaran pengaturan. Jujur nih, saya baru lihat torpedo dengan mata kepala sendiri. Dulu tahunya torpedo, kalau pas main gimbot yang permainan kapal-kapal saja hahaha.

Saya pun asyik menyusuri dalam monumen kapal selam ini. Jadi ternyata memang sudah ada bagian-bagian ruangan. Misalnya ruang komunikasi, dan ruang sonar. Lalu antar ruangan itu ada pintu penghubung yang sangat rendah. Bahkan ada yang berupa pintu bulat seperti terowongan. Jadi saat melewatinya, kita harus merunduk dan membungkukan badan. Hati-hari kepala terantuk hehehe.

Pintu penghubung antara ruang satu dan lainnya


Aduh.. sulit juga lewat pintu ini.. hehehe

Ruang komunikasi

Ruang Sonar

Dalam kapal selam ada ruangan khusus kapten kapal. Selain tempat tidur, ada juga lemari. Di satu sisi juga dipajang foto-foto kapten kapal. Yang termasuk menarik, adalah tempat tidur pada awaknya. Semua sudah teratur dan didesain sedemikian rupa. Saya langsung kepikiran, ini seperti desain rumah minimalis yang semua harus hemat ruangan dan multifungsi.
                                                              
 
 
  Foto-foto kapten Kapal


Ruang Kapten kapal

Tempat tidur pada awak kapal selam


Sambil terus berjalan dan melihat-lihat, saya juga sempat mencoba beberapa peralatan. Misalnya periskop. Saya jadi membayangkan sedang mengintai seorang putri duyung yang sedang berenang-renang manjah dalam lautan hahaha.

Akhirnya perjalanan saya sampau di bagian belakang atau buritan kapal selam, ternyata di belakang ada ruang torpedo lagi dengan dua torpedo. Jadi depan dan belakang kapal selam dilengkapi torpedonya, ya.. hehehe

Ruang torpedo burtitan dengan dua torpedo


Setelah melihat-lihat, saya pun turun. Di area kapal selam, ternyata ada kolam renang juga. Lalu ada juga ruang video rama. Hanya sayangnya, pas saya ke sana sudah tutup. Padahal dari info yang saya peroleh, ada sesi pemutaran film, yang menampilkan proses saat peperangan di laut Aru. Ternyata Si Baim belum beruntung hahaha.

Ruang Video Rama

O, iya. Karena Monsekal ini berada di sisi sungai Kalimas, maka ada lho, disediakan tempat asyik untuk nonkrong. Saya lihat ada juga yang mancing. Kalau pas malam dan langit cerah, juga bertabur bintang, pasti semakin betah nongkrong di sini. Apalagi di situ ada kantin juga.

Akhirnya usai sudah jalan-jalan ke monumen kapal selam. Saya pun melangkah keluar area, dan bergegas menuju ke Plasa Surabaya. Acara cuci mata berlanjut di sana sampai cari makanan enak hehehe.

Bambang Irwanto


Tips Menulis Judul Cerita Anak

$
0
0
Menulis judul cerita anak itu tidak susah dan ribet. Namun ternyata banyak juga teman yang bertanya, bagaimana sih, tips menulis cerita anak itu. Biar pas dengan ceritanya. Bahkan sebenarnya, dari satu judul itu, bisa ditulis dan dikembangkan jadi beberapa cerita, lho Baca di sini, ya...



Nah, kali ini, saya akan berbagi tipsnya, sesuai pengalaman menulis saya yang masih seuprit ya, tips menulis judul cerita anak.

Tidak Wah
Judul cerita anak itu tidak harus 'wah' seperti cerita remaja atau dewasa, tapi harus menarik dan memikat. Sederhana saja, sesuai bahasa anak-anak, dan tentu saja sesuai isi ceritanya. Karena memang, judul itu ibarat iklan, 'kesan pertama harus menggoda' hehehe.

Judul cerita anak sederhana saja, tapi sesuai isi

Jangan sampai lho, judulnya sudah dahsyat, tapi isi ceritanya biasa saja. Konfliknya tidak muncul atau alurnya datar. Bahkan jangan sampai dari membaca judul, kening pembaca anak-anak langsung berkerut. Akhirnya tidak jadi membaca ceritanya.

Tidak spoiler
Judul cerita anak, bagusnya tidak spoiler atau memberi kunci jawaban isi cerita pada pembaca. Jadi memnag cari judul yang mengambang, dan membuat pembaca penasaran.

Misalnya, ceritanya tentang seorang anak yang iri dengan ayahnya. Seolah-olah, ayahnya yang paling enak di rumah. Padahal justru tokoh anak itu yang paling enak.

Buat judul cerita yang membuat penasaran


Kalau saya buat judul, 'Andi Iri Pada Ayahnya', pembaca langsung bisa tahu, kalau ceritanya Andi iri pada ayahnya. Walau masih ada sedikit penasaran, Andi iri kenapa sih? Boleh kok, judul pakai tanda baca seperti tanda seru dan tanda tanya. Asalkan sesuai, ya.

Makanya, saya buat judul, 'Siapa yang Paling Enak?' Maka rasa penasaran pembaca akan semakin bertambah. Siapa yang paling enak? kenapa dia paling enak?

Tidak Panjang
Kalau saya, judul cerita anak itu, bisa mulai dari satu kata, dan maksimal 5 kata. saja. Apa satu kata tidak kependekan ya? Tentu saja tidak, karena telah disesuaikan dengan kebutuhan ceritanya.

Makanya judul cerita anak yang saya tulis pun bervariasi. Mulai dari satu sampai 5 kata. Misalnya Cecilia, Rahasia Dirku, Tas Kacang Bawang, Ada Penghuni di Parabola, atau Pangeran Pelik Tidak Sedih Lagi.










Buat Beberap Judul
Bila teman-teman terpikiran beberapa judul yang pas, atau masih bingung dengan judul ceritanya, bisa ditulis beberapa judul dulu. Buat 3-5 judul. Setelah itu, baru bandingkan dan pilih, mana memang cerita yang pas.

Misalnya, ceritanya tentang seorang anak yang takut main ke rumah temannya, karena Nenek temannya itu galak. Jadi dia mencari cara, agar Neneknya itu tidak galak lagi, dan ramah padanya.

Nenek Dito
Nenek Dito yang Galak
Aku Tidak Suka Nenek Dito
Cara menaklukkan Hati Nenek
Jurus Menaklukkan Hati Nenek

                           
Nah, dari lima judul di atas, saya memilih judul kelima, karena lebih kechi dan membuat pembaca penasaran. Kenapa hati Nenek harus ditaklukkan? Apa jurusnya? berhasilkan jurusnya? Apa jurus bela diri, ya?


Judul Bisa Belakangan
Saat menulis cerita, sebenarnya tidak perlu terlalu pusing dulu dengan judul. termasuk judul cerita anak. Kalau saya, saya tulis saja dulu judul asal atau sembarang.

Nah, baru setelah selesai, saya sesuaikan judulnya yang pas. Dan hampir sebagian besar cerita yang saya tulis, itu judulnya belakangan. Yang penting ceritanya jadi dulu, baru mikirin judul.

Waktu ditulis, judulnya sembarang dulu, 'Breno yang Sombong'.

Jangan sampai, karena terlalu memikirkan judul, akhirnya berputar-putar saja di situ. Akhirnya tidak ditulis-tulis ceritanya. Bahkan takutnya malah ide cerita keburu melayang entah ke mana hehehe. Jadi gunakan waktu menulis seefektif mungkin.

Ide cerita dari judul
Kalau ini berbeda. Terkadang, saya mendapatkan ide dari judul dulu. Misalnya suatu wkatu saya kepikiran, bagus juga ya, kalau judul cerita saya, "Bebaskan dirimu dari lingkaran itu". Nah, karena ide dari judul, maka judulnya saya pertahankan, dan saya sesuaikan isi ceritanya dengan judul.



Makanya saya pun mulai mengaitkan, kira-kira konflik apa yang sesuai dengan judulnya. Lalu muncul konflik seorang anak yang rendah diri karena kakinya pincang dan harus memakai tongkat, akibat kecelakaan.



Cerita-cerita lain yang idenya dari judul

Kok Judulnya Diganti?
Ada kalanya, cerita kita yang dimuat di media, itu judulnya diganti. Termasuk cerita anak. Jadi jangan kaget, atau protes. Masa sudah capek-capek mikirin dan buat judul, malah diganti.

Judul awalnya 'Misteri Anak Aneh Itu'

Tim redaksi memang berhak menyunting cerita, tanpa mengubah arti atau maksud cerita, termasuk menganti judul yang pas dan sesuai. Beberapa cerita saya juga ada yang diganti judul. Dan itu membuat judulnya semakin memikat hehehe.

Demikian tips menulis judul cerita anak dari saya. Semoga bermanfaat, ya. Kalau teman-teman mau membaca cerita anak yang saya tulis, bisa mampir ke sini. Sudah banyak yang saya posting. Salam semangat menulis, teman-teman...

Bambang Irwanto

10 Hal yang Wajib Saat Wisata ke Candi Borobudur

$
0
0
10 Hal yang Wajib Saat Wisata ke Candi Borobudur - Pas longweekend kemarin, saya tiba-tiba saja berencana ke candi Borobudur. Kekayaan nusantara yang terletak di daerah Magelang Jawa Tengah ini, memang sangat megah dan memesona. Bukan hanya candi borobudur yang mmebuat kagum, tapi juga pemandangan sekitarnya yang sangat indah. Wajar, bila wisatawan dari dalam dan luar negeri tumpah ruah di candi yang pernah masuk sebagai 7 keajaiban dunia.


Nah, kali ini, saya tidak akan bercerita soal bagaimana keindahan candi Borobudur ini. teman-teman pasti sudah tau, walaupun seandainya belum pernah ke sana. Kali ini saya ingin berbagi tips ala-ala saya, apa saja sih, 10 hal yang wajib saat wisata ke candi Borobudur. Tentu saja ini versi saja, ya... hehehe.

Pakaian yang Nyaman
pertama nih, kalau mau wisata ke candi Borobudur, maka wajib pakai pakaian yang nyaman saja, termasuk nyaman dilihat hehehe. Soalnya kalau cuaca lagi terang, di area candi Borobudur itu sangat panas. Apalagi kalau batu itu kena sinar matahari, kan semakin panas.

Kemegahan Candi Borobudur

Jadi saya sarankan pakai baju yang menyerap keringat dan paling cocok sih, pakai T-shirt. Terus bawahannya, boleh disesuaikan. Kalau saya saranin, pakai celana panjang yang agak longgar saja. Biar saat naik ke candi Borobudur, bisa lebih leluasa.

Isi Perut Dulu
Sebelum memasuki area candi Borobudur, usahakan isi perut dulu. Soalnya memang dilarang membawa makanan. Bahkan saya lihat di pintu pemeriksaan, perman dan cokelat juga kena sita petugas. Jangan protes.. kan, sudah ada papan larangannya hehehe.

Semangat menuju candi Borobudur

Wisata ke candi Borobudur itu membutuhkan energi ekstra, karena medannya luas dan banyak menanjak. Jadi fisik harus prima. Jangan sampai pas di dalam, lemas, langsung lunglai dan pingsan. Nah, kasihan yang bakal gotong hehehe


Air Minum
Walau bawa makanan dilarang, tapi tenang... karena bawa minum diperbolehkan, kok. Saya lihat tidak ada aturan membawa seberapa banyak. Jadi kalau kuat gotong galon, boleh saja hehehe.

Dan air minum ini Ini wajib dibawa. Jangan karena alasan berat, jadi malas bawa air minum. Wisata ke Candi Borobudur itu membutuhkan banyak air minum. Soalnya panas banget. Jadi minum air putih solusi paling tepat agar tidak dehidrasi.

Salah satu spoy foto wajib sebelum naik ke candi Borobudur

Jangan khawatir, kalau ternyata botol minum ketinggalan di kendaraan. Banyak kok, yang menjajakan air minum. Harganya juga masih sesuai dan wajar. Misalnya untuk botol air mineral ukuran 600 gram, itu dipatok seharga 5 ribu. Tidak usah pakai acara nawar, karena harga seragam hehehe.


Topi
Jangan lupa bawa topi. Panas terik di Candi Borobudur, dijamin bisa sampai ke ubun-ubun kalau tidak pakai topi. Kepala bisa langsung puyeng. Bisa-bisa langsung menuju jalan keluar, dan batal naik ke candi Borobudur hehehe.

Topi lebar jadi andalan

Kalau lupa bawa topi, bisa beli. Mau model biasa atau lebar juga boleh. Khusus buat cewek-cewek, banyak topi lebar dengan model warna-warni. Selain melindungi kepala, bisa juga buat tambah gaya. Nanti pulangnya, bisa buat oleh-oleh hehehe.


Payung
Bagi yang tidak kuat dengan panas matahari, saya sarankan bawa payung atau menyewa payung saja. Apalagi yang sedang terikat kontrak iklan pemutih kulit, sangat wajib. Jangan sampai dari candi Borobudur, kulit gosong, kontrak iklan putus. Tinggal nangis guling-guling di bawah pohon cabe hahaha.

Berpayung ria menuju candi Borobudur

Yang ke candi Borobudur bareng yayang tercintah, boleh juga tuh sewa payung. Duh, makin romantis sepayung berdua di bawah terik matahari. Candi Borobudur serasa milik berdua hahaha.

Sewa payung tidak bikin kantong jebol kok. Harga sewa cuma 5 ribu. Payung bisa dipakai sebebasnya selama dalam area candi. Tapi jangan lupa dibalikin pas di pintu keluar. Payung yang disewakan, rata-rata sama ukuran dan modelnya. Malah sudah ada namanya. Jadi pemiliknya bisa langsung mengenali payungnya yang disewakan.


Kacamata
kacamata termasuk wajib dibawa saat wisata ke Candi Borobudur. Selain kece, juga melindungi mata dari sinar ultraviolet matahari. Selain tambah gaya juga. Sudah pakai topi, pakai kacamata, bawa payung lagi. Kurang gaya apa coba hahaha.

Relief-relief yang bercerita

Kalau lupa bawa kacamata, tidak usah nangis guling-guling. Tidak usah juga pusing cari-cari, dan terpaksa pinjam kacamata kuda. Tinggal beli saja. Banyak kok yang jual di lokasi. Jangan ngotot mau sewa kacamata. Memangnya payung... disewa hahaha.


Handuk kecil
Handuk kecil jangan lupakan. Namanya kena matahari, tubuh pasti langsung keringatan. Apalagi kalau banyak minum. Jadi mandi madu.. eh mandi keringat.. basah..basah seluruh tubuh hahaha.

Stupa-stupa yang menarik hati

Jadi kalau misalnya lupa itu handuk kecil dikalungkan ke leher, tidak usah malu dikira Babang tukang becak atau Babang tukang bakso hehehe. Lupakan itu, karena manfaat membawa handuk kecil sangat besar.

Perangkat Foto
Jangan lupa sebelum wisata ke candi Borobudur, cek dulu perangkat foto. Kalian akan kalap foto-foto pas di candi Borobudur. Soalnya, menurut saya, semua area candi Borobudur dan sekitarnya, bisa dijadikan spot-spot foto yang cantik menawan.

Gerbang berbunga cocok untuk berfoto manis manjah

Kalau yang ngandalin hape seperti saya, maka wajib cek dulu memori card-nya. Jangan sampai sudah di candi Borobudur, eh.. memory penuh dan harus dihapusin. Waduh, semua foto menarik. Sayang kan kalau dihapus. Apalagi banyak bule-bule kece yang berseliweran di area candi Borobudur. Ini jadi buruan para ABG. Bangga lho, dan foto bareng bule bisa dipamerin ke teman-teman.

Jangan lupa juga bawa paworbank. Walau memory banyak, kalau batterai lowbat, bisa nyengir kuda. Padahal belum juga sampai puncak dan selfie-selfie ria. Bawa juga tongsis bagi yang pergi sendiri. Tapi saya lihat, banyak sih, yang jual tongsis. Jadi tidak harus selalu minta bantuan pengunjung lain.


Pakaian ganti
Selesai jalan-jalan ke candi Borobudur, walau capek, tapi hati senang. hanya... itu badan lengket. Jadi saya sarankan bawa baju ganti saja, jadi perjalanan pulang lebih menyenangkan, tanpa gangguan aroma kurang sedap hahaha.

Satu-satunya penutup stupa yang terbuka


Kalau lupa bawa pakaian ganti, tidak perlu ngotot pinjam ke pengunjung lain, bisa langsung dipelototin, lho. Tinggal beli saja di sana. Banyak kok yang murah meriah. Misalnya baju kaus 6 biji 100 ribu, atau daster 3 biji 100 ribu. Tinggal pilih saja sesuai selera hati dan jiwa... Cailah...


Dompet Tebal
Menurut saya, ini juga wajib, sih. Soalnya jalan pintu keluar itu, harus lewat tempat penjual cinderamata dan kuliner. Mulai dari kaos oblong, kalung, gantungan kunci, miniatur candi Borobudur,sampai cobek batu ada. Kalau tidak kuat iman, rasanya pengin diborong semua.

Terus pas menjelajah candi Borobudur, pasti selain capek juga lapar. Nah, itu makanan, termasuk rujak, juga es bikin iler menetes. Apalagi pas cuaca lagi panas-panasnya.

Batu prasasti peresmian candi Borobudur


Jadi sebelum ke candi Borobudur, mampir dulu deh, ke ATM. Tarik tuh lembaran biru atau merah. Soalnya transaksi di area candi Borobudur memang menggunakan uang tunai. Jangan mengira sistem gesek. Siapa tahu, ada barang inceran, harga cocok, pas mau bayar, uang tunai tidak cukup. Mau lari ke ATM lumayan jauh. Jadi galau, kan...

Nah, itu dia 10 hal yang wajib saat wisata ke candi Borobudur. Tips tambahan sih, bawa juga minyak gosok atau minyak tawon. Soalnya dijamin kaki pegal setelah mengitari candi Borobudur hehehe. Semoga bermanfaat, ya. Yuk.. wisata ke candi Borobudur. Dijamin menyenangkan.

Bambang Irwanto

Green Pramuka City Bangkit dan Berbenah Diri

$
0
0
Green Pramuka City Bangkit dan Berbenah Diri - Green Pramuka City mencuat namanya sekitar pertengahan tahun lalu. Ini karena kasusnya dengan salah satu penghuni bernama Acho. Sejak itu, Apartemen yang berlokasi di jalan Ahmad Yani Jakarta Pusat ini ramai diperbincangkan oleh masyarakat. Otomatis Green Pramuka City pun mendapat terpaan angin.

Apartemen Green Pramuka City waktu malam (foto : Wisnu)


Alhamdulillah, masalah tersebut sudah terselesaikan. Sejak kasus itu, apartemen Green Pramuka City terus berbenah diri. Langkah-langkah yang diambil Green Pramuka City, terbukti jitu dan ampuh.

Nah, apa saja langkah yang diambil Green Pramuka City bangkit dan berbenah diri, berikut ulasana dari kacamata saya.


Sosialisasi
Belajar dari kasus kemarin, Green Pramuka City mulai memperbanyak sosialisasi kepada masyarat tentang seputar apartemen. Termasuk tentang apa saja hak dan kewajiban para penghuni apartemen. Seperti pembayaran IPL, masalah parkir, pembayaran pajak, ruang terbuka hijau, sampai soal pembayaran PBB.



Green Pramuka City jitu dan jeli memanfatkan media sosial. Lewat akun-akun media sosialnya seperti di twitter dan instagram, apartemen yang mengusung konsep ‘One Stop Living’ ini, berusaha memberikan pencerahan-pencerahan kepada masyarakat. Bahkan Green Pramuka City membuat iklan layanan masyarat juga.



Hal ini tentu saja berdampak positif, tidak hanya bagi penghuni apartemen, tapi juga masyarat awam. Misalnya, ternyata sertifikat hak milik tidak bisa diberikan, sebelum selesai seluruh pembangun tower. Atau pembayaran IPL itu wajib bagi penghuni apartemen. Bukan saja digunakan untuk biaya pemeliharaan fasilitas bersama, tapi juga untuk menggaji para karyawan atau orang-orang yang bertugas memelihara fasilitas itu.


Membenahi fasilitas
Selain sosialisasi, Green Pramuka City juga bekerja keras membenahi seluruh fasilitas yang ada. Kolam renang, taman, tempat olahraga, termasuk mall Green Pramuka Square sudah tersedia di Green Pramuka City.

Green Pramuka City dengan fasilitasnya (Foto : Wisnu)


Kehadiaran mall Green Pramuka Square membuat segala kebutuhan dan urusan penghuni bisa dilakukan di satu tempat saja. Selain berbelanja, di area juga ada apotek yang dilengkapi dokter jaya, juga adanya beberapa kantor cabang bank.



Bukan hanya itu, Green Pramuka City berupaya membuat penghuninya selalu merasa nyaman tinggal di sana dengan segala kemudahan. Termasuk sarana transportasi.

Selain sudah tersedianya ojek online dan taxi, persis di depan Green Pramuka City ada halte busway. Bahkan bus damri yang akan menuju bandara Soekarno Hatta, juga memasuki area Green Pramuka City. Tentu saja ini akan sangat memudahkan.

Bus Damri yang menuju Bandara (foto Wisnu)

Lainnya, Green Pramuka City menggandeng para pedagang makanan kaki lima untuk berjualan di area Green Pramuka City. Kini para penghuni tidak susah-susah lagi mencari sarapan di waktu pagi. Berbagai aneka sarapan, sudah tersedia di area Green Pramuka City.
     

Promo dan Penawaran Menarik
Green Pramuka City ini, termasuk hunian yang rajin menggelar promo dan penawaran menarik. Tentu saja, ini sangat menguntungkan bagi calon pembeli. Harga tetap terjangkau, dengan bonus-bonus mengiurkan.



Contohnya saat perayaan imlek kemarin. Green Pramuka City memberikan bonus angpao. Lalu juga bonus full furnish. Ada juga gratis IPL selama 2 tahun. Ini semua semakin dimudahkan dengan syarat yang tidak ribet. Bisa beli Green Pramuka City tanpa slip gaji. Bayar DP, langsung bisa huni, karena unit apartemen Green Pramuka City sudah tersedia.



Promo yang paling baru adalah bisa lewat KPA atau Kredit Pemilikan Apartemen. DP Cuma 10 %, dan bisa dicicil sampai 20 tahun. Cicilan perbulan Cuma 6 jutaan. Ini masih ada bonus full furnish dan gratis IPL 2 tahun. Bayar DP langsung huni. Wow... keren sekali.


Penghargaan Green Pramuka City
Berkat kerja kerasnya, Green Pramuka City bisa tersenyum lebar. Kepercayaan masyarat sudah kembali. Penjualan apartemen pun terus meningkat.
     
Tidak hanya bisa berbenah dan bangkit, Green Pramuka City juga berhasil memberikan pembuktian. Terbukti saat acara HUT KPR BTN, Green Pramuka City mendapat penghargaan Pengembang Kredit Kontruksi BTN Terbaik, kategori Highrise Building. Ini berdasarkan penilaian Bnk BTN yang menilai Green Pramuka City berhasil mengelolah keuangan dengan baik dan berhasil memasarkan produk.



Selanjutnya pada Properti Award 2018, Green Pramuka City berhasil meraih predikat terbaik untuk kategori ‘Top Marketing Communication’. Predikat ini khusus diberikan bagi pengembang apartemen yang mampu memadukan komunikasi pemasaran, sehingga lebih efektif bagi masyarakat. Green Pramuka City dinilai berhasil melakukan komuniksi pemasaran yang kreatif, terpadu, dan tepat sasaran, sehingga dinilai efektif dan efisien mendukung pertumbuhan properti di Indonesia.
     

Jatuh dan terpuruk, pasti banyak yang pernah mengalami. Tapi yang berhasil adalah yang bisa bangkit dan berbenah diri. Seperti yang dilakukan Green Pramuka City. Dan terbukti, usaha tidak akan mengkhianati hasil.

Bambang Irwanto


5 Fakta Unik Seputar Iklan Rokok di Televisi

$
0
0
(sumber ; Youtube)

Kalian pasti pernah menyaksikan iklan rokok di televisi, kan? Iklan rokok pun tak kalah bagus dengan iklan-iklan lainnya. Padahal kalau kalian cermati, ada beberapa hal unik dan beda seputar iklan rokok ini. Apa saja itu?


Model Iklan

Iklan rokok dengan model iklan pria eksekutif muda (sumber Youtube)

Kalau kalian perhatikan, iklan rokok itu selalu menampilkan pria-pria dewasa sebagai model iklannya. Biasanya memang cowok yang terkesan macho. Tapi tidak mutlak juga, karena ada iklan rokok yang justru memilih model iklannya berkarakter lucu. Jadi sesuai dengan kebutuhan dan konsep iklannya saja.

Ini artinya, dari model iklannya saja, merokok memang diperuntukan bagi pria-pria cukup umur, yang sudah dewasa, dan berpenghasilan. Coba saja perhatikan, karakter yang dimainkan oleh model iklannya. Pria kantoran atau pria eksekutif muda.


Tidak Menampilkan Produk

Konsep keselarasan (sumber youtube)

Itu kan iklan rokok, tapi kok produk rokoknya tidak ada, ya? Nah, itulah yang membedakan iklan rokok dengan produk lainnya. Iklan rokok lebih menampilkan sesuatu yang tersirat. Kalau pun ada elemen yang terkait produk rokoknya, palingan hanya tercantum nama rokoknya.

Misalnya seorang pria eksekutif muda yang mapan kerjanya. Namun dia mencari jati diri dengan sesuatu hal yang sesuai passionnya. Atau seorang pria petualang yang mampu menaklukan medan berat. Bahkan salah satu iklan rokok, itu iklannya kocak dan sangat menghibur dengan menghadirkan tokoh jin dan menggelitik dengan sentisan masalah sosial yang terjadi di sekitar kita.

Misalnya Iklan rokok dunhill mild ultra yang menampilkan sosok pria keren bermobil mewah. Sama sekali tidak ada produk rokoknya atau modelnya sedang merokok yang katanya asap rokoknya tidak banyak dan bau. Padahal produk ini mengusung less smell is more.  Jadi memang lebih tersirat dari visual yang ditampilkan.


Tidak Ada Ajakan
Iklan rokok dengan menampilkan karakter lucu (sumber youtube)
Berbeda dari iklan yang seolah mengajak pemirsa untuk menyukai dan membeli produk, kalau iklan rokok, tidak ada  ajakan merokok. Ini menyiratkan, keputusan merokok ada sepenuhnya di tangan Anda. Apalagi dari model iklannya sudah jelas menampilkan pria yang cukup umur.

Coba saja simak iklan-iklan yang tayang di televisi. Iklan merusaha memperkenalkan produknya, lalu menonjolkan kelebihannya, atau rasanya. Tapi paling tidak sreg, kalau iklan yang membandingkan dua produk. Lalu endingnya, produknya lah yang lebih unggul dari produk lain.

Itulah makanya kenapa iklan rokok berbeda. Mencari sebuah konsep iklan itu tidak mudah. Belum lagi memvisualisasikan. Jadi walau iklan hanya tayang dalam hitungan detik, itu prosesnya lama, butuh tenaga, juga dana yang tidak sedikit.

Adanya Model Tambahan

Kehadiran sosok wanita dalams ebuah iklan rokok (sumber youtube)

Iklan rokok terkadang menampilkan model perempuan. Padahal jelas di Indonesia, perempuan merokok masih sebagain orang dianggap kurang pantas. Tapi menurut saya ini sebagai pendukung konsep iklan saja. Misalnya temanya touring bareng-bareng, atau ke pantai dan bakar ikan bareng-bareng.

Jam Tayang

Iklan rokok bertema petualang (sumber youtube)

Sama dengan iklan-iklan produk dewasa, biasanya iklan rokok tayang malam hari. Tentunya diperkirakan setelah anak-anak tidur, dan hanya orang-orang dewasa yang masih menonton televisi. Biasanya sekitar pukul 9 malam ke atas.

Hal ini tentu saja, agar iklan ini tidak ditonton oleh anak-anak. Cara yang cukup bijak, untuk menghindari anak-anak tahu soal produk rokok.

Itu dia 5 fakta unik dan beda seputar iklan rokok. Kalau kalian punya tambahan, boleh bisikin ke saya. Mungkin saja masih ada yang belum saya tahu.

Pilih Mana? 7x1 atau 1x7?

$
0
0


Masih banyak teman-teman yang mengeluh, kalau masih bingung menentukan waktu menulis. Padahal waktu menulis itu bisa kita pilih sesuai dengan kesempatan dan membuat kita enjoy. Jangan jadikan waktu menulis sebagai kendala.


Nah, berikut tips singkat menentukan waktu menulis. Tapi kali ini yang akan saya sharing, bukan soal waktu menulis yang bisa pagi, siang, malam, atau tengah malam. Tapi soal menentukan kapan waktu menulis. Tulisan ini terinspirasi saat saya melihat resep obat dan saya susun berdasarkan pengalaman menulis saya yang masih seuprit hehehe.


7 x 1

Waktu menulis 7 x 1 itu maksudnya, kita menulis setiap hari dalam satu minggu. Bisa juga diartikan, kita 7 kali menulis dalam 1 minggu.

Menulis setiap hari, membuat imajinasi kita terus berkembang. Dan menulis itu memang seperti mata pisau yang harus terus diasah. Bahkan dulunya sering menulis, lalu lama tidak menulis lagi, maka saat menulis dia akan merasa tersendat, dan butuh pemanasan lagi. Ibaratnya, mesin kalau lama tidak dipanasi, maka tidak berfungsi dengan baik.


Waktu menulis 7 x 1 ini sangat cocok diterapkan bagi teman-teman yang baru menulis. Tidak harus menentukan atau mematok satu waktu spesial menulis. Sesuaikan saja dengan aktivitas teman-teman dalam sehari itu. Apalagi kan, zaman now, menulis bisa kapan saja dan di mana saja. Tidak harus duduk di depan laptop.  Menulis bisa di ponsel atau tablet juga bisa.

Menulis setiap hari ini sangat bagus, karena akan menjadi candu. Jadi teman-teman akan terbiasa menulis setiap hari. Imajinasi pun akan terus berkembang. Cepat menangkap ide, mengolahnya, dan cepat mengeksekusi jadi cerita.

Manfaat lain, cara ini otomatis menghasilkan kita menulis cerita setiap hari. Jadi hitungan matematikanya, dalam seminggu ada. Nanti seiring waktu, akan terus meningkat, dari setiap hari 1 cerita, jadi setiap hari 2 cerita, 3 cerita, dan seterusnya. 


1x7

Waktu menulis 1 x 7 ini, maksudnya, kita hanya menulis sekali dalam seminggu. Dan untuk teman-teman yang baru mulai menulis, menurut saya (ini menurut saya, ya) kurang pas. Karena saat baru masuk ke dunia menulis, memang harus rajin menulis, dan bagusnya setiap hari.

Karena menulis hanya sekali seminggu, bisa saja teman-teman hanya akan menulis bila sempat, atau bahkan kebabbalasan tidak menulis dalam seminggu. Akhirnya, kadang rasa malas akan timbul, dan bisa tidak menulis-menulis.



Namun, cara menulis seperti ini, tetap cocok digunakan. Tapi khusus bagi teman-teman yang sudah terbiasa menulis, dan itu pun mereka sudah menjalani proses 7 x 1 itu. Karena bisasaja, dari senin sampai jumat, mereka mempunyai aktivitas lain, misalnya bekerja. Jadi hanya bisa menulis saat weekend saja. Jadi mereka tetap bisa menghasilkan beberapa tulisan dalam 1 hari itu.

Demikian tips singkat dari saya. Semoga bermanfaat dan terus semangat menulis.


Viewing all 869 articles
Browse latest View live